Beranda Berita

Komunitas Suzuki Grand Vitara Touring Sekaligus CSR Ke Daerah Pangandaran

Berita
Selasa, 23 Juli 2024 08:17 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Berita - Komunitas Suzuki Grand Vitara Touring Sekaligus CSR Ke Daerah Pangandaran
id-GV


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Komunitas Grand Vitara Indonesia (id-GV) Chapter Bandung merayakan hari jadinya yang ke-8. Dalam kesempatan ini, komunitas pengguna SUV Suzuki ini melakukan touring sekaligus kegiatan Corporate Social Responsibility ke Pangandaran, Jawa Barat.

Komunitas id-GV berdiri sejak tahun 2016 lalu. Dalam rangka merayakan Annivesary ke-8, komunitas id-GV Chapter Bandung memiliki rencana mengadakan agenda Touring ke Pangandaran, Jawa Barat sekaligus menggelar aksi bakti sosial ke sekolah Madrasah yang berada di wilayah Pangandaran.

Foto - Komunitas Suzuki Grand Vitara Touring Sekaligus CSR Ke Daerah Pangandaran
id-GV - id-GV



“Agenda Touring dan Gathering merupakan salah satu agenda ketika bergabung dalam komunitas id-GV. Tujuannya selain menjadi ajang untuk silaturahmi antar member dan berbagi edukasi seputar mobil Suzuki Grand Vitara,” ujar Rogies, selaku ketua id-GV Chapter Bandung.

Sebelum melakukan agenda perjalanan jauh atau touring ke lokasi tujuan, komunitas id-GV berkunjung ke markas Autovision. Salah satu tujuannya yakni untuk mendapatkan edukasi seputar lampu kendaraan yang dapat mendukung keselamatan dan kenyamanan berkendara. 

Selain itu, kunjungan ini berperan untuk berkolaborasi dengan Autovision guna menggelar agenda Corporate Social Responsibility (CSR) atau bakti sosial untuk dapat membantu siswa-siswi sekolah Madrasah At-Taqwa yang berlokasi di Pangandaran, Jawa Barat. 

Sementara untuk kegiatan bakti sosial, dari Autovision menyerahkan bantuan sekitar 60 paket perlengkapan untuk menunjang kebutuhan siswa-siswi Madrasah At-Taqwa yang berlokasi di Pangandaran, Jawa Barat. 

“Kami berharap dengan mendukung CSR atau bakti sosial bersama komunitas id-GV Chapter Bandung ini, Autovision dapat memberikan manfaat bagi siswa-siswi sekolah Madrasah dalam kegiatan belajarnya,” tutup Lily Hernawan selaku Direktur Sampurna Part Niaga (SPN) yang menaungi produk Autovision di Indonesia. (AW).

BACA JUGA

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Suzuki Grand Vitara
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Gunakan Platform Heartect, Suzuki Klaim Mampu Pangkas Emisi

2 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga SUZUKI Terbaru (Januari 2025)

1 bulan yang lalu


Berita
Promo Suzuki Selama Ajang GJAW 2024

3 bulan yang lalu


Berita
Suzuki eVX Bakal Debut Global, Kapan Masuk Indonesia?

4 bulan yang lalu


Berita
Test Drive Dan Test Ride Di GIIAS Semarang 2024, Janjikan Sensasi Kendaraan Impian

4 bulan yang lalu


Berita
Ini Tanggapan Suzuki Terhadap Insentif Mobil Hybrid Yang Dicabut Pemerintah

7 bulan yang lalu


Berita
Ini Tanggapan Suzuki Melihat Persaingan Mobil Listrik Saat Ini, 'Tidak Perlu Buru-Buru'

7 bulan yang lalu


Berita
Sebelum Beli Jimny 5 Door, Lihat Dan Test Drive Dulu Mobil Ini Di GIIAS 2024

7 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Deretan Geely Terbaru Yang Diprediksi Nongol Di GIIAS 2025

3 jam yang lalu


Bus
Ini Dia Rute Transjabodetabek Yang Gratis

4 jam yang lalu


Berita
All New Lexus ES EV Debut Di Shanghai Auto Show 2025, Simak Spesifikasinya

5 jam yang lalu


Berita
GWM Tank 300 Diesel Potensial Masuk Indonesia, Siap Lawan Pajero Dan Fortuner

6 jam yang lalu


Berita
Geely Starwish Segera Masuk Indonesia, Pesaing BYD Dolphin Dan Wuling BinguoEV

7 jam yang lalu