Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Ini Sebab Hyundai Gunakan Mesin Turbo Pada Santa Fe Hybrid.

Berita
Senin, 4 November 2024 12:20 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Hybrid


OTODRIVER - Hyundai All New Santa Fe resmi melenggang di Indonesia dengan menawarkan dua penggerak yakni bensin 2.5 liter dan 1.6 liter Turbo Hybrid.

Khusus untuk varian bermesin hybrid, boleh dikatakan bahwa Santa Fe punya keunikan tersendiri dalam menentukan spesifikasi mesinnya. Jika umumnya mobil hybrid menggunakan mesin dengan siklus Atkinson, namun pada Santa Fe, pabrikan ‘H miring’ malah pilih mesin 1.6 liter dengan asupan turbo.

Lalu alasan apakah yang membuat Hyundai memutuskan untuk menggunakan mesin ini ?

BACA JUGA
 Mesin Hyundai Santa Fe  Hybrid. Foto: Suryo Sudjatmiko (OtoDriver)

Lebih jauh lagi, Bonar mengatakan bahwa mesin 1.6 turbo yang digunakan pada Santa Fe ini punya output murni 180 PS dan torsi 265 Nm. ”Sedangkan gabungan kinerja mesin dan hybridnya ini menghasilkan performa kombinasi 235 PS dan torsi 367 Nm,” tambahnya.

Jika dibandingkan dengan mobil hybrid lain, seperti Honda CR-V Hybrid ataupun Innova Zenix Hybrid yang sama-sama mengunakan mesin 2.0 liter dengan siklus Atkinson.

Mesin 2.0 liter milik Honda CR-V Hybrid ini punya daya mesin murni 147PS dan kinerja kombinasinya di 207 PS. Sementara pada Innova Zenix Hybrid punya daya mesin murni 152 PS dan 186 PS untuk gabungannya.

Honda CR-V e:HEV  moncer dengan keiritannya. Foto: Suryo Sudjatmiko (OtoDriver)

Di atas kertas All New Santa Fe punya performa yang lebih unggul baik dalam kinerja mesin bakar murni ataupun tenaga gabungan.

Sedangkan untuk konsumsi bahan bakarnya, pihak Hyundai Indonesia mengatakan bahwa All New Santa Fe punya konsumsi 5,6 liter/100 kilometer atau sekitar 17,8 kilometer/liter.

Sayangnya pada saat berita ini diturunkan, kami belum berkesempatan melakukan pengetesan konsumsi BBM pada All New Santa Fe ini.

Dan jika dibandingan dengan hasil pengetesan internal OtoDriver, sebuah CR-V RS e:HEV mampu menempuh jarak 21,5 km/liter untuk dalam kota dengan kecepatan rata-rata 22km/jam. Sedangkan untuk di tol dengan kecepatan konstan 90 km/jam ia mampu memberikan angka rata-rata 20,5 km/liter. 

Sedangkan untuk Toyota Innova Zenix Hybrid, pengetesan Otodriver mencatat konsumsi bahan bakar 17,5 km/liter dalam kota 22 km/jam. Dan untuk di tol dengan kecepatan konstan 90 km/jam dengan angka 18,8 km/liter. (SS)

Zenix Hybrid. Foto: Otodriver 

Tags Terkait :
Hyundai All New Santa Fe All New Santa Fe Hybrid Mesin Hybrid
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Baterai Santa Fe Hybrid Masih Impor Dari Korea Selatan, Ini Alasannya

2 minggu yang lalu


Berita
Hyundai All New Kona Electric Tetap Gunakan Tombol Fisik. Ini Alasannya

1 bulan yang lalu


Berita
Hyundai All New Kona Electrik Rakitan Indonesia Punya Baterai Lebih Besar Dari Versi Global

1 bulan yang lalu


Berita
Hyundai Bawa Promo Menarik Di GIIAS Surabaya 2024

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Roof Box Rp 4 Jutaan Ini, Bikin Anda Bisa Bawa Barang Banyak Saat Libur Panjang

7 jam yang lalu


Berita
BYD Dolphin Facelift, Ada Opsi Baterai Lebih Kecil Dengan Banderol Lebih Terjangkau

9 jam yang lalu


Berita
Wuling Sodorkan Program Menarik Untuk EV dan SUVnya Hingga Desember

10 jam yang lalu


Berita
First Drive: Jetour X70 Plus, Pesaing Terberat Tiggo 8

11 jam yang lalu


Truk
Kemenhub Bikin Pelatihan Mengemudi Kendaraan Angkutan Barang

11 jam yang lalu