Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

BYD Salip Tesla Jadi Merek Mobil Listrik Paling Laris

Berita
Rabu, 3 Januari 2024 10:00 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar


OTODRIVER - Perusahaan otomotif yang berbasis di Shenzhen, China BYD melaporkan penjualan kendaraan listrik asal China sekitar 3,02 juta unit pada tahun 2023, dengan rincian  1,6 juta mobil listrik baterai (BEVs) dan sekitar 1,4 juta mobil plug-in hybrid.

Dikutip dari Reuters (2/1), keberhasilan penjualan ini penting bagi BYD, sebuah merek yang telah mengalami pertumbuhan signifikan selama lima tahun terakhir dan diprediksi akan melampaui Tesla sebagai pemimpin kendaraan listrik dunia. Para analis memperkirakan Tesla akan mengakhiri 2023 dengan mengirimkan 1,82 juta kendaraan tahun ini.

BYD juga mencatatkan penjualan kendaraan listrik dan hybrid sebesar 340.178 unit pada bulan Desember. Dengan keadaan seperti ini akan menjadi simbol pergeseran di pasar mobil listrik dan semakin mengkonfirmasi perkembangan kekuatan China di industri otomotif dunia. 

BACA JUGA

Keberadaan BYD di Indonesia sendiri tinggal menunggu, mereka akan merakit lokal mobilnya dalam bentuk completely knock down (CKD) di Indonesia. Namun, selama masa tunggu hingga pabriknya selesai, pemerintah mengizinkan BYD untuk menjual mobilnya di Indonesia dalam bentuk completely built up (CBU). Jadi selama mereka membangun pabrik di sini, boleh impor beberapa banyak kendaraan, tapi ada kuotanya. insya Allah mereka akan invest di kita," kata Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam seminar beberapa waktu lalu.

Kabar itu pun turut diperjelas oleh Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao di mana BYD akan membawa jajaran kendaraan elektrik mereka, guna meramaikan ekosistem kendaraan ramah lingkungan.

"Kami saat ini masih melihat pasar sekarang. Target kami masuk pasar Indonesia, pada semester awal 2024," kata Eagle Zhao dikutip dari Antara, Kamis (8/12). (GIN)


Tags Terkait :
Byd Mobil Listrik Tesla
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Inilah 10 Mobil Terlaris di China, Nomor 1 BYD

1 minggu yang lalu


Berita
Di Luar Dugaan, Brand Asal Eropa Ini Masuk Urutan Ketiga Penjualan Mobil Elektrifikasi Global di Bawah BYD dan Tesla

2 bulan yang lalu


Berita
Bukan Tesla, Inilah Produsen Paling Banyak Menjual Mobil Listrik di Eropa

2 bulan yang lalu


Berita
Mulai Banyak di Jalan, Inilah Skema Kredit BYD Seal Selama 5 Tahun

2 bulan yang lalu


Berita
Hankook Untung Besar Berkat Jualan Ban Khusus Mobil Listrik, Berikut Data Mobil Yang Pakai Ban Asal Korsel Ini

3 bulan yang lalu


Berita
Toyota Masih Terlaris di Dunia, Tapi Kesulitan Jualan di China

3 bulan yang lalu


Berita
BYD Kembali Lewati Tesla Sebagai Penjual Mobil Listrik Terlaris di Dunia, Ini Buktinya

4 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Mengenal Bozhi 3X, Mobil Listrik Kolaborasi Toyota dengan GAC Yang Punya Fitur Self-Driving

4 bulan yang lalu


Terkini

Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

53 menit yang lalu


Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

1 jam yang lalu


Berita
Industri Otomotif Jadi Pahlawan Devisa, Diharap Garap Segmen Murah Hybrid

2 jam yang lalu


Truk
Luar Biasa, Truk Rem Blong Minta Darah Lagi !!

4 jam yang lalu


Berita
Neta Tambah Dealer di Jakarta, Bangunanya Bekas Prestige Motorcars di Pluit

15 jam yang lalu