Beranda Berita

Wujud Mobil Listrik Mungil Terbaru Wuling Yang Bakal Segera Hadir Di Cina

Berita
Senin, 6 November 2023 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Berita - Wujud Mobil Listrik Mungil Terbaru Wuling Yang Bakal Segera Hadir Di Cina


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Wuling bakal meluncurkan mobil listrik mungil terbarunya untuk pasar Cina pada 15 November 2023 mendatang, yakni generasi ketiga dari Hongguang Mini EV Macaron.

Seperti dilansir dari carnewschina.com (6/11), SAIC-GM-Wuling alias SGMW telah merilis gambar wujud dari mobil listrik mungilnya ini.

Foto - Wujud Mobil Listrik Mungil Terbaru Wuling Yang Bakal Segera Hadir Di Cina
Buritan Wuling Hongguang Mini EV Macaron

Secara dimensi, mobil listrik mungil ini memiliki panjang 3.064 mm, lebar 1.493 mm, tinggi 1.614 mm, dan jarak sumbu roda 2.010 mm.

BACA JUGA

Pada bagian eksteriornya, tampak mobil ini tetap mengadopsi bahasa desain membulat dan juga terkesan imut.

Selain itu, Hongguang Mini EV Macaron terbaru ditawarkan dalam beberapa pilihan warna yang menarik, yakni kuning, krem, hijau alpukat, merah muda dan biru.

Interior Wuling Hongguang Mini EV Macaron

Wuling Hongguang Mini EV Macaron generasi ketiga ditawarkan dalam dua pilihan warna interior, yakni Milk Toffee dan Brownie Black.

Ada beberapa fitur kunci pada bagian interiornya,  seperti layar entertainment 8 inci yang mendukung berbagai metode koneksi termasuk Bluetooth dan USB.
Belum ada bocoran mengenai spesifikasi dari mobil listrik mikro Wuling ini.

Namun menurut spekulasi yang beredar, Hongguang Mini EV Macaron ini bakal ditenagai oleh motor listrik bertenaga 26 dk dan torsi 85 Nm dengan top speed 100 km/jam.

Selain itu, daya jelajah terjauh mobil ini mencapai 170 km berdasarkan metode CLTC. (AW).


Tags Terkait :
Wuling Air EV
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Komparasi
Komparasi Dimensi, Range, Dan Tenaga BYD Seagull vs Wuling BinguoEV vs Neta V-II

1 hari yang lalu


Berita
Wuling BinguoEV Dapati Penyegaran Di Cina, Ini Ubahannya

1 hari yang lalu

Berita
Selama April, Wuling Tawarkan DP Ringan Mulai Rp 18 Juta Untuk Line Up Baru Mereka

1 hari yang lalu

Mobil Listrik
Benarkah Seharga LCGC? Ini Terkaan Harga BYD Seagull

1 hari yang lalu


Berita
Di China Harga Jualnya Rp 150 Jutaan, BYD Seagull Bisa Hajar Wuling Air EV Di Indonesia

1 hari yang lalu


Berita
Leapmotor T03 Tertangkap Kamera Diuji Di Jakarta, Sebelum Rilis Simak Spesifikasinya

1 minggu yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: VinFast VF3

3 minggu yang lalu


Berita
Ternyata, Segini Harga Jual VinFast VF3

3 minggu yang lalu


Terkini

Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

1 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

3 jam yang lalu


Berita
Ini Alasan Kenapa Harga Jeep Wrangler Mahal

4 jam yang lalu


Berita
Daihatsu Siapkan Mobil Ramah Lingkungan Di Indonesia, Rocky Hybrid Bakal Jadi Pembukanya?

5 jam yang lalu


Berita
Dewa United Motorsport X MSRT, Team Anyar Yang Berambisi Tebar Prestasi Di Ajang Reli 2025

7 jam yang lalu