Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Tahun ini, HSR Wheel Akan Hadirkan Pelek Lucu untuk Wuling Air Ev

Cocok bagi yang ingin mulai memodifikasi kendaraan listrik dari bagian pelek.
Berita
Senin, 16 Januari 2023 11:00 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

HSR Wheel berencana untuk menghadirkan pelek untuk kendaraan listrik pada tahun 2023, termasuk mobil mungil dari Wuling yaitu Air Ev yang sudah banyak ditemui di jalan. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Hendra Wijaya selaku Direktur Marketing HSR Wheel. Ia mengatakan rencana tersebut seiring tumbuhnya pasar kendaraan listrik di Indonesia. 

"Tahun ini kami mau bikin pelek lucu-lucu otomatis dipadukan warna kombinasi," katanya, di Graha HSR, Jakarta Selatan, baru-baru ini. 

Lebih lanjut Hendra mengatakan HSR juga akan menghadirkan beberapa pelek bermotif untuk kendaraan mungil satu ini. Tentunya menjadi angin segar bagi pemilik Wuling Air Ev untuk mulai memodifikasi. 

BACA JUGA

"Wuling Air Ev itu basiknya sudah lucu dan kita bakal bikin yang lucu juga, seperti bermotif panda, bunga dan masih banyak lagi," tambahnya. 

Namun demikian Hendra tak menjabarkan lebih detail terkait kapan akan menghadirkan pelek lucu ini untuk Wuling Air Ev, serta harga untuk keseluruhan pelek. 

Seperti diketahui, Wuling Air Ev menjadi mobil listrik idaman bagi banyak orang. Bahkan, setelah peluncurannya mobil tersebut laris manis di pasar Tanah Air. 

Bicara roda empat memang tak lepas dari modifikasi. Tentunya dengan kehadiran berbagai pelek lucu dari HSR wheel menjadi pilihan menarik agar mobil terlihat lebih estetika ketika berada di jalan. 


Tags Terkait :
Wuling Air Ev Mobil Listrik Kendaraan Listrik HSR Wheel Modifikasi
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Daftar Mobil Listrik yang Digunakan Dalam KTT AIS Forum 2023 di Bali

Kepala Bagian Kendaraan, Biro Umum Kementerian Sekretaris Negara (Kemensetneg) Masduki mejabarakan kendaraan listrik tersebut terdiri atas empat merek.

2 tahun yang lalu


Berita
Wuling Air ev Hadir di IEMS 2023, Bentuk Dukungan Pengembangan EV Nasional

Wuling pun menyediakan unit test pada pameran khusus kendaraan listrik ini

2 tahun yang lalu


Berita
Dorong Elektrifikasi, Wuling Akan Hadirkan Lebih Banyak Varian Mobil Listrik

Wuling juga berencana menghadirkan lebih produk kendaraan listrik dengan varian yang lebih banyak dengan harga yang relatif terjangkau.

2 tahun yang lalu


Berita
Wuling Serahkan 150 Air EV Long Range Untuk KTT ASEAN, Ada Ciri Khas Betawi

Wuling Motors berpartisipasi dalam KTT ASEAN 2023 yang berlangsung mulai 5 Septmber 2023. Unit long range Air ev mereka punya ciri khas. Ini dia

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Insentif Mobil Listrik Justru Membebani Negara?

Belakangan ini, pemerintah menggalakkan peraturan Low Carbon Emission Vehicle alias LCEV.

7 jam yang lalu


Berita
Melihat Langsung Proses Perakitan Baterai Hybrid Toyota

Untuk pertama kalinya kami menyaksikan langsung proses perakitan baterai mobil di Indonesia. Ini pengalaman kami di pabrik Toyota.

8 jam yang lalu


Berita
Aura Nismo RS Concept, Bintang Nissan Di Tokyo Auto Salon 2026

Di tangan Nissan sebuah mobil hybrid bisa tampil dan berperforma sangat agresif.

17 jam yang lalu


Mobil Listrik
Mengenal Lebih Dekat Mazda6e Yang Akan Hadir di Indonesia

Mazda6e mulai dijajakan di Singapore, Juli 2026. Sedangkan Indonesia akan segera menyusul setelahnya. Simak spesifikasinya.

19 jam yang lalu

Bus
Transjakarta Tunda Kenaikan Tarif, Karena Kondisi Ekonomi Belum Kondusif

Subsidi untuk angkutan umum lebih penting dibandingkan untuk kendaraan pribadi.

1 hari yang lalu