Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Hyundai Komentari Soal Brand Cina Baru Yang Masuk Ke Mobil Listrik Di Indonesia

Berita
Senin, 13 November 2023 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


OTODRIVER -  Hyundai mengomentari soal datangnya merek-merek asal Cina yang bermain mobil listrik di Indonesia.

Selain Hyundai,  ada beberapa pemain besar yang bermain mobil listrik di Indonesia saat ini.

Neta V

Sebut saja seperti Wuling yang memiliki pangsa besar di mobil listrik kemudian disusul oleh DFSK.

BACA JUGA

Sebut saja beberapa brand  yang hadir pada ajang GIIAS 2023 lalu, seperti Neta dan juga Great Wall Motors yang hadir membawa sub-brand-nya, yakni ORA.

Lantas, pihak Hyundai berkomentar bahwa kedatangan pemain-pemain baru ini ternyata berdampak baik untuk pasar elektrifikasi di Indonesia.

"Ya bagus, karena sekarang ini kan baru ada dua pemain besar (di segmen elektrik), Hyundai dan Wuling. Kontribusinya kurang lebih 60 persen berdua, sampai dengan bulan kemarin (Hyundai-Wuling) terjual 9.000-an (unit) dari market 12 ribu," ujar Fransiscus Soerjopranoto selaku Chief Operating Officer (COO) PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) ketika diwawancarai disela-sela acara oenyerahan mobil operasional FIFA World Cup U-17 di Jakarta Pusat, Selasa (7/11).

Dan menurutnya, dengan hadirnya beberapa brand yang bermain di mobil listrik tentu akan semakin membentuk pasar mobil listrik di Indonesia semakin kuat.

"Makin banyak maker yang masuk, apakah itu China atau Jepang, malah makin membentuk market-nya. Sehingga mau nggak mau kan yang namanya ekosistem pasti terbentuk. Sekarang kan Hyundai sedang create ekosistem, nanti akan lebih banyak SPKLU mandiri yang bermunculan," timpalnya.

"Jadi yang kita harapkan adalah membangun industri yang lebih ramah lingkungan, karena concern kita kan lagi-lagi (memerangi) polusi. Kemudian ketergantungan kendaraan terhadap bahan bakar fosil," ujar pria yang akrab disapa Frans ini. (AW).


Tags Terkait :
Hyundai Ioniq 6
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Hyundai Ioniq 9 Bakal Debut Perdana Di AS 21 November Mendatang

2 hari yang lalu


Berita
Hyundai Belum Ada Rencana Hadirkan Mobil Lebih Murah Dari Stargazer

2 hari yang lalu


Berita
Alasan Hyundai Lebih Pilih Kembangkan Ioniq 5 Versi N Dibanding Ioniq 6

2 hari yang lalu


Berita
Hyundai: Kami Bangun Ekosistem EV Seluruhnya Dari Hulu Ke Hilir

2 hari yang lalu


Terkini

Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

1 jam yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

1 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

4 jam yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

5 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

6 jam yang lalu