Beranda Berita

GIIAS Semarang Kembali Hadir Sapa Masyarakat Jawa Tengah

Berita
Rabu, 18 Oktober 2023 17:00 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar
Berita - GIIAS Semarang Kembali Hadir Sapa Masyarakat Jawa Tengah


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Pameran GIIAS Semarang 2023 sedang berlangsung hingga 22 Oktober 2023 di Marina Convention Center. Ketua Umum GAIKINDO, Yohannes Nangoi dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan, sehingga GIIAS Semarang dapat kembali hadir menyapa masyarakat Jawa Tengah pada penyelenggaraan ke-dua kalinya ini.

"Tahun ini menjadi penyelenggaraan GIIAS Semarang yang ke-dua dan tentunya menjadi momen yang membanggakan, dimana pada tahun ini antusiasme peserta mengalami peningkatan signifikan dari tahun sebelumnya,” ujar Nangoi di Semarang, Rabu, (18/10).

Ia juga mengatakan, pameran otomotif ini juga menjadi dorongan bagi potensi industri otomotif nasional khususnya di Jawa Tengah. 

BACA JUGA

Sementara itu, Direktur Jenderal ILMATE Taufiek Bawazier menyampaikan selamat atas terselenggaranya GIIAS Semarang 2023 yang merupakan kota ke-tiga pada rangkaian GIIAS The Series 2023. ”Kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pihak penyelenggara dan seluruh pimpinan pabrikan otomotif yang telah hadir dan menjadi bagian dari GIIAS Semarang 2023,” ujar Taufiek.

Total 30 merek peserta dari berbagai lini industri otomotif ambil bagian pada GIIAS Semarang 2023, termasuk 14 merek kendaraan bermotor, diantaranya adalah 10 merek kendaraan penumpang yakni; Chery, Daihatsu, Honda, Hyundai, KIA, Mazda, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, Wuling. Serta 4 merek dari kendaraan roda dua; Exotic, Pacific, Royal Enfield dan Yamaha. (GIN)


Tags Terkait :
Giias Giias Semarang Industri Otomotif Jawa Tengah
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Keseruan Pameran Terbesar Diecast di Indonesia

6 tahun yang lalu


Berita
Diecast Tomica, Kyosho Sampai Autoart Bertebaran di GIIAS 2018

6 tahun yang lalu

Berita
Meski Satu Group, Ternyata Jetour Dan Chery Punya Strategi Berbeda di Indonesia

1 hari yang lalu


Berita
Neta Hentikan Produksi Dan Potong Gaji Di China. Bagaimana Nasibnya Di Indonesia?

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Rekomendasi Mobil Seken Untuk Mudik Lebaran, Harga Mulai Rp 100 Juta Hingga Rp 1 Miliar

16 jam yang lalu


Bus
Pemprov Jakarta Akan Tambah Bus Mudik Gratis 2025, Lihat Syaratnya

16 jam yang lalu


Berita
Toyota Hanya Beri Varian Hybrid Untuk Veloz Saja, Avanza Belum

17 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Xpander Hybrid Edisi Khusus Meluncur Di Thailand, Ini Ciri Khasnya

18 jam yang lalu


Bus
Mudik Gratis Provinsi Jatim Laris Manis, Cari Tahu Informasinya Di Sini

18 jam yang lalu