Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Faktor Ini Dapat Memicu Indonesia Kuasai Industri EV

Berita
Minggu, 26 Februari 2023 06:00 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar


Salah satu negara Asia Tenggara yang sudah mampu memproduksi mobil listrik adalah Vietnam dengan Vinfast yang sudah merilis lima model kendaraan listrik baru di ajang pameran teknologi CES 2022 di Las Vegas, Amerika Serikat.

Namun, bisakah Indonesia mengikuti jejak Vietnam dalam industri kendaraan listrik?. Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) Moeldoko mengatakan ada tiga isu utama yang harus dikuasai Indonesia agar mampu bersaing.

"Persoalan utama kendaraan listrik adalah baterai dan dinamo. Fokus baterai jelas pada kekuatan jarak tempuh, durasi pengisian daya, bobot, dan keamanan. Siapa yang bisa menciptakan baterai tipis, kuat untuk jarak jauh, pengisian daya cepat, dan aman meski terendam air, maka dia yang pegang peranan," kata Moeldoko pada ajang IIMS 2023, Jumat (24/2).

BACA JUGA

"Nikel kita punya, tembaga kita memiliki, timah kita memiliki. Semua komponen yang dibutuhkan mobil listrik itu ada di Indonesia,” kata Presiden Jokowi di Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu (22/2).

Lebih lanjut, faktor yang kedua dalam industri kendaraan listrik yaitu menciptakan harga yang bersaing. Kemampuan untuk berkompetisi dari sisi harga amat bergantung pada mekanisme impor komponen terutama baterai.

"Sepanjang masih impor baterai, maka harga kita sangat tergantung dari produsen dan mata uang. Ini jelas mempengaruhi harga produksi. Oleh karena itu Indonesia harus bisa memproduksi komponen penting EV sendiri," papar Moeldoko.

Ia juga menambahkan, faktor selanjutnya adalah  populasi pengguna alias pasar yang sangat besar. Di negara-negara lain mereka menyiapkan diri untuk membangun ekosistem kendaraan listrik.


Tags Terkait :
Kendaraan Listrik Mobil Listrik Industri Otomotif
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Bus
Hyundai Masuk Pasar Bus Listrik Di Jepang

2 bulan yang lalu


Berita
Bus Baru MAN Di 2024, Semakin Canggih

4 bulan yang lalu

Berita
Wow…Suzuki Jimny 5 Door Bekas Dibanderol Rp 900 Jutaan Di Amerika

4 bulan yang lalu


Bus
Toyota Sora: Bus Tanpa Emisi Yang ‘Paling Aman’

10 bulan yang lalu


Berita
Hyundai dan Indika Sepakat Makin Banyak Hadirkan Bus Listrik

11 bulan yang lalu


Pikap
Ini Para Dewa Pikap 2023 Di Indonesia, Tersungkurnya Para Raja Pasar

1 tahun yang lalu


Pikap
Toyota IMV-0 Segera Masuk Produksi Pakai Nama Hilux Champ?

1 tahun yang lalu


Berita
Ada Pabrik Baterai di Indonesia, Bisa Turunkan Harga Mobil Listrik?

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

37 menit yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

1 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

3 jam yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

4 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

5 jam yang lalu