Jakarta, Otodriver. Mitsubishi dipastikan akan meluncurkan SUV compact andalannya dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Agustus mendatang. Sosok sebelumnya hadir sebagai sebuah model mobil konsep dengan nama Mitsubishi XFC Concept yang pernah dikenalkan dengan melakukan roadshow di beberapa kota di Indonesia. Versi produksinya beberapa waktu silam tertangkap kamera dan bahkan juga video yang diperkirakan di rute tol Cikampek dan juga rute trans Jawa.
Belakangan muncul nama Destinator yang diperkirakan ditujukan pada sosok XFC versi produk masal. Nama Destinator ini pun telah didaftarkan oleh Mitsubishi ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM RI. Nama tersebut didaftarkan pada 30 Maret 2023. Dikutip dari Pangkalan Data Kekayaan Intelektual, Destinator yang didaftarkan mengacu pada suatu penamaan. Dalam kolom jenis barang/jasa, nama Destinator didaftarkan sebagai mobil beserta komponen-komponennya dengan nomor permohonan DID2022051408.
Nama Destinator itu didaftarkan oleh MITSUBISHI JIDOSHA KOGYO KABUSHIKI KAISHA yang beralamat di Tokyo, Jepang.
Sebelum kemunculannya nama Destinator, ramai pula kemunculan versi concept dengan bocoran di video, dalam video pendek berdurasi sekitar 13 menit yang dilansir channel youtube Sigimedianet Pictures, tampak jelas bagian depannya mirip sekali dengan Mitsubishi XFC Concept, di mana fascia depannya menampilkan desain Dynamic Shield khas Mitsubishi.
Kemudian jika kita tengok bagian belakangnya, tampak pilar C ke D yang meninggi dibanding kaca tengah dan depan, sementara di tengahnya ada jendela kaca kecil seperti pada Mitsubishi XFC Concept.
Pada bagian belakang, meski hampir seluruh badan mobil ditutupi stiker, namun terlihat jelas desain dan bentuknya adalah milik XFC, dan petunjuk lain yang memperjelas adalah bentuk lampu belakangnya.
Bentuk bagian belakang yang juga mengarah ke XFC adalah lengkungan di atas bumper belakang yang kemudian membentuk tonjolan di bawah kaca belakang. Lalu, tampak jelas juga desain spoiler belakangnya.
Terlebih jika kita lihat desain velg-nya, jelas serupa. Meski SUV itu masih tertutup rapat, kami menduga versi produksi XFC nantinya bakal sedikit berbeda dengan versi concept-nya, setidaknya dari sisi teknologi yang disematkan.
Kita tunggu peluncurannya di GIIAS 2023 mendatang. Dan akan memberikan informasi seputar spesifikasinya lebih lengkap. (AB)