Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

BP-AKR Tambah SPBU di Tangerang, Ada Promo Gratis Bensin 1 Liter

SPBU BP-AKR cukup diminati di kawasan Tangerang dan sekitarnya, kali ini mereka menambah satu SPBU lagi dengan fasilitas lengkap.
Berita
Jumat, 30 Juni 2023 12:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Jakarta, OTODRIVER. PT Aneka Petroindo Raya (bp-AKR), pengelola SPBU bp di Indonesia menambah jaringan baru di wilayah Tangerang.

Sama-sama kita ketahui bahwa BP cukup terkenal di kawasan Tangerang, dan perusahaan tampaknya ingin menambah fasilitas agar semakin dikenal.

Yang terbaru, SPBU bp Puspitek Raya terletak di jalan Puspitek, Babakan, Tangerang. Ini menjadi SPBU bp compact site ke 8 dari total 41 SPBU bp yang tersebar di wilayah Jabodetabek dan Jawa Timur.

Sebelumnya bp-AKR juga telah mengopoperasikan dua SPBU bp baru yang dikembangkan skema COCO yaitu, SPBU bp Alternatif Sentul, Bogor dan SPBU bp Batu Malang, Jawa Timur.

SPBU bp Compact adalah tipe SPBU yang dimana tangki penyimpanan bahan bakarnya tidak di tanam di dalam tanah/UGT (Under Ground Tank), melainkan tangki menggunakan tipe container dengan penyimpanan AGT (Above Ground Tank).

Vanda Laura, Direktur Marketing bp-AKR mengatakan ”Kami menyadari bahwa jumlah kendaraan baru di Indonesia terus bertambah dari tahun ke tahun, dan sisi lain kesadaran masyarakat akan pentingnya bahan bakar berkualitas juga meningkat. Untuk itu, bp-AKR terus memperluas akses masyarakat terhadap bahan bakar dan layanan berkualitas dengan mengembangkan jaringan SPBU kami.  Perluasan jaringan SPBU bp, merupakan salah satu bentuk komitmen bp-AKR dalam turut berkontribusi menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar khususnya di wilayah operasi kami.”

Tidak hanya menyediakan bahan bakar berkualitas, SPBU bp juga menyediakan layanan dan berbagai fasilitas yang nyaman seperti mini market, kedai kopi, gerai makanan cepat saji, tempat pengisian air dan angin,  mushola dilengkapi dengan AC, hingga toilet bersih.

Semua fasilitas ini menjadikan SPBU bp-AKR sebagai tempat yang nyaman bagi para pengendara untuk mengisi bahan bakar, beristirahat dan memenuhi kebutuhan hariannya. Dan Sebagai bentuk apresiasi, bp-AKR banyak menghadirkan berbagai program promo yang menarik bagi para pelanggan mulai dari promo gratis bensin 1 liter, voucher BBM untuk kendaraan roda dua dan roda empat, hingga promo cash back. (AB)


Tags Terkait :
SPBU BP
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

1 hari yang lalu


Berita
BBM Non Subsidi Wilayah Jakarta Turun Harga Serempak

Harga yang naik ataupun turun secara berkala mengikuti tren harga minyak dunia dari nilai tukar rupiah.

1 hari yang lalu


Berita
Kuota BBM Untuk SPBU Swasta Tahun Depan Akan Ditambah? Ini Bocorannya

Penambahan kuota pengadaan BBM bagi pengelola SPBU swasta tahun ini ternyata tidak mencukupi kebutuhan akibat lonjakan permintaan

1 hari yang lalu

Berita
Ada Kenaikan Harga BBM Di Jakarta Pada Minggu Kedua Desember

Kenaikkan kali ini lumayan signifikan, minimal naik sekitar Rp200 per liternya

1 hari yang lalu


Berita
BBM RON 92 Di SPBU Shell Sudah Tersedia Lagi

Hasil pembelian 100 ribu barel fuel base dari Pertamina

1 hari yang lalu


Berita
BP Terima Lagi Pasokan Kedua Base Fuel Dari Pertamina, Stok BBM Mereka Sudah Aman

Semua proses dilakukan secara transparan untuk pengadaan base fuel yang sudah disepakati baku mutunya.

1 hari yang lalu


Berita
Shell Pastikan Stok BBM Aman, 100 Ribu Barel

Diperkirakan, paling telat awal Desember sudah ada lagi penjualan BBM di SPBU Shell.

1 hari yang lalu


Berita
Shell Mulai Menyiapkan BBM Untuk Konsumen Dalam Waktu Dekat

Pertamina pasok base fuel, bahan bakar murni tanpa aditif dan pewarna ke semua pengelola SPBU swasta.

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

1 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

2 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

5 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

5 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

6 jam yang lalu