Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Konsumsi BBM Suzuki Ertiga Hybrid Berdasarkan Pengetesan Kami

Suzuki Ertiga Hybrid resmi dipasarkan di tanah air.
Berita - Senin, 12 September 2022 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Suzuki Ertiga Hybrid resmi dipasarkan di tanah air. Bisa dikatakan, Ertiga yang mengadopsi teknologi Smart Hybrid ini menjadi pelopor LMPV yang mengadopsi teknologi hibrida.

Kendati demikian, Suzuki Ertiga Hybrid ini mengadopsi teknologi Mild Hybrid. Artinya, motor listrik hanya membantu akselerasi mesin konvensional. Kendati demikian, ada beberapa fitur penunjang efisiensi konsumsi BBM, seperti fitur Idle Stop.

BACA JUGA

Kami pun sudah melakukan pengetesan konsumsi BBM berdasarkan metode yang dilakukan oleh OtoDriver. Lantas, berapakah konsumsi BBM LMPV yang menjadi pelopor teknologi hybrid ini?

Melalui tes kami dengan kecepatan rata-rata 22 km/jam, Suzuki Ertiga Hybrid berhasil mencatatkan angka konsumsi BBM 14,4 km/l. Sedangkan untuk rute tol dengan kecepatan rata-rata 90km/jam, Ertiga Hybrid meraih angka konsumsi BBM 17,0 km/l.

Artinya, Suzuki Ertiga hybrid menjadi LMPV dengan konsumsi BBM paling irit untuk rute dalam kota dibandingkan para pesaingnya seperti Mitsubishi Xpander, Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, dan Hyundai Stargazer. Kendati demikian, untuk rute tol, Ertiga Hybrid bukanlah LMPV dengan figur konsumsi BBM paling irit di kelasnya.

Konsumsi BBM LMPV berdasarkan data pengetesan OtoDriver

Toyota Avanza 1.5/ Toyota Veloz/ Daihatsu Xenia 1.5: Dalam kota rata-rata 22 km/jam: 13,1 km/l, Tol rata-rata 90 km/jam: 18,8 km/l

Mitsubishi Xpander: Dalam kota rata-rata 22 km/jam: 12,2 km/l, Tol rata-rata 90 km/jam: 18,7 km/l

Hyundai Stargazer: Dalam kota rata-rata 22 km/jam: 12,3 km/l, Tol rata-rata 90 km/jam: 20 km/l

Suzuki Ertiga Hybrid: Dalam kota rata-rata 22 km/jam: 14,4 km.l, Tol rata-rata 90 km/jam: 17 km/l


Tags Terkait :
Suzuki Ertiga
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Suzuki eVX Bakal Debut Global, Kapan Masuk Indonesia?

5 hari yang lalu


Berita
Test Drive Dan Test Ride Di GIIAS Semarang 2024, Janjikan Sensasi Kendaraan Impian

1 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga LMPV Terbaru (September 2024)

1 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga SUZUKI Terbaru (September 2024)

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
BAIC BJ40e Extended Range Segera Meluncur Di Cina

1 jam yang lalu


Berita
Diklaim Lebih Aman, Baterai UABS Resmi Diproduksi Di Indonesia

9 jam yang lalu


Berita
Melihat Lebih Dekat Suzuki eVitara, Calon Rival Hyundai Kona Electric

13 jam yang lalu


Komparasi
BAIC BJ80 Vs Mercedes-Benz G-Class. Seberapa Mirip Dimensi Dan Spesifikasinya?

18 jam yang lalu


Berita
Suzuki eVitara Debut Dunia, Versi Nyata Dari eVX Concept

23 jam yang lalu