Beranda Berita

Kecelakaan Beruntun Sering Terjadi di Malam Hari, Ini Pesan dari Pakar

Berita
Senin, 27 Juni 2022 14:30 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman
Berita - Kecelakaan Beruntun Sering Terjadi di Malam Hari, Ini Pesan dari Pakar


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Cipularang KM 92, sebanyak 17 kendaraan terlibat dalam peristiwa tersebut, dan kini penyebab pasti masih diselidiki oleh kepolisian. 

Bicara kecelakaan beruntun kerap terjadi saat liburan dikarenakan tingginya volume kendaraan. Tak hanya itu saja, pagi dan malam hari juga menjadi waktu yang selalu terjadi insiden tersebut. 

Melihat kondisi itu, Menurut Praktisi keselamatan berkendara sekaligus Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana, ada beberapa kemungkinan yang timbul. 

"Pertama itu kontrol emosi saat keberangkatan atau setelah liburan, terlalu senang lelah hingga euforia. Jangan ada target untuk cepat sampai yang membuat pengemudi ingin cepat sampai," katanya, saat dihubungi Otodriver, Senin (27/6/2022). 

BACA JUGA

Lebih lanjut Sony mengatakan saat mengemudi di jalan tol itu salah satu bahayanya adalah kontur jalan yang bergelombang, apalagi kecelakaan tersebut terjadi di arah Bandung-Jakarta yang memang tolnya menurun. 

"Kalau ditambah dengan kondisi hujan atau malam hari itu bisa membuat visibilitas terbatas. Untuk itu, menjaga kecepatan, jarak dan keseimbangan penting dilakukan," tambahnya. 

Selain itu ia mengatakan kebiasaan tidak menjaga jarak membuat pengemudi tidak memiliki ruang yang aman untuk mengantisipasi. Alhasil, kecelakaan beruntun tidak dapat dihindari. 

"Kebiasaan tidak jaga jarak bisa membuat pengemudi tidak dapat bereaksi. Sehingga, ada kondisi bahaya di depan yang harus dihindarkan pengemudi hanya bisa pasrah," tutupnya. 

Jadi, penting untuk tetap mengontrol emosi dan menjaga jarak aman saat berkendara di jalan tol. 

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Kecelakaan Beruntun Liburan Pakar Penyebab
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Lagi, Truk Penyebab Kecelakaan Di Jalan Padat

11 bulan yang lalu


Bus
MTI Sarankan Pemprov Jakarta Perlu Perbanyak Bus Mudik Gratis

2 minggu yang lalu

Bus
Pengemudi Angkutan Umum, Wajib Paham Jaga Jarak

1 hari yang lalu


Truk
22 Ribu Laka Sampai Maret 2025 Melibatkan Kendaraan Angkutan Barang, Ini Strategi Kementerian Perhubungan

1 hari yang lalu


Truk
Mercedes-Benz eArocs 400, Truk Listrik Yang Siap Meluncur 2026

1 hari yang lalu

Truk
Truk Terobos Palang Kereta Akibatkan Kecelakaan Dan Meninggal Dunia, PT KAI Tempuh Jalur Hukum

1 hari yang lalu


Bus
Jelang Puncak Musim Lebaran Hino Bikin Pelatihan Cegah Laka

2 hari yang lalu


Bus
Pemprov Jakarta Akan Tambah Bus Mudik Gratis 2025, Lihat Syaratnya

3 hari yang lalu


Terkini

Berita
GWM Tank 300 Diesel Potensial Masuk Indonesia, Siap Lawan Pajero Dan Fortuner

3 menit yang lalu


Berita
Geely Starwish Segera Masuk Indonesia, Pesaing BYD Dolphin Dan Wuling BinguoEV

1 jam yang lalu


Berita
Daihatsu Jemput Bola Siapkan Tenaga Terampil Dalam Bidang Otomotif

2 jam yang lalu


Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

1 hari yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

1 hari yang lalu