Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Honda Civic e:HEV Meluncur Di Thailand

Berita
Minggu, 27 Maret 2022 13:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Honda Civic e:HEV meluncur di Thailand. Sesuai dengan nama yang diusung, Civic kini menggunakan teknologi hybrid di Negeri Gajah Putih tersebut.

Untuk penggeraknya, Civic e:HEV ini mengusung dapur pacu hybrid yang menggabungkan antara mesin berbahan bakar konvensional DOHC, 4 silinder segaris, 2.000 cc direct injection Atkinson-Cycle dengan motor listrik bertenaga baterai.

BACA JUGA

Motor listriknya sendiri memiliki sebutan nama Inteligent Multi-Mode Drive (i-MMD). Gabungan mesin konvensional dan motor listriknya ini mampu menghasilkan tenaga 184 PS dan torsi 315 Nm.

Untuk fitur-fiturnya, Civic e:HEV dilengkapi dengan Honda Sensing mencakup Collision Mitigation Braking System (CBMS), Variable Cruise Control atau adaptife cruise control, Road Departure Mitigation System, Auto High-Beam, hingga Lead Car Departure Notification System.

Honda baru akan menjual New Civic e:HEV ini pada Juni 2022 mendatang dengan dua versi, yakni New Civic e:HEV EL+. dan New Civic e:HEV RS. Untuk harganya, New Civic e:HEV EL+ dibanderol mulai dari 1.150.000 baht atau setara dengan Rp 492,4 juta. Sedangkan harga New Civic e:HEV RS dibanderol mulai dari 1.270.000 baht atau setara dengan Rp 543,8 juta.


Tags Terkait :
Honda Civic
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Suzuki Baleno, Sosok Sedan yang Hadir Kembali Sebagai Hatchback

4 tahun yang lalu


Berita
Keseruan Pameran Terbesar Diecast di Indonesia

6 tahun yang lalu


Berita
Mengenal Spesifikasi Honda Civic TCR Yang Dipajang di GIIAS 2018

6 tahun yang lalu


Berita
Civic Type R Bikin Honda Indonesia Kewalahan Sekaligus Puas

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Ford Akan Lebih Akrab Dengan Konsumen Indonesia

3 jam yang lalu


Bus
Ramp Check Bus Jawa Barat Jelang Nataru: Dilarang Ada Klakson “Telolet”

4 jam yang lalu


Bus
Telah Tiba Lagi 90 Bus Listrik Damri Untuk Armada Transjakarta

5 jam yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Moment Tepat Beli Mobil

6 jam yang lalu


Berita
Nyaman Dan Aman, MUF GJAW 2024 Dibekali Fasilitas Lengkap

15 jam yang lalu