Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Fitur Internet of Vehicle Belum Penting di Mobil Mitsubishi, Ini Alasannya

Melihat banyaknya mobil yang sudah dilengkapi dengan teknologi Internet of Vehicle, pihak Mitsubishi memberikan tanggapannya.
Berita
Rabu, 24 Agustus 2022 09:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Saat ini banyak mobil-mobil baru yang sudah dilengkapi konektivitas internet. Sebut saja Wuling dengan Almaz, kemudian MG Motors juga ada pada line up terbarunya, lalu ada Creta dari Hyundai.

Melihat banyaknya teknologi canggih yang hadir di mobil-mobil lansiran terbaru. Rasanya semakin membuat calon konsumen pusing memilih model yang paling sesuai dengan karakter mobil hariannya.

Namun begitu, Mitsubishi belum menghadirkan mobil yang memiliki fitur Internat of Vehicle. Melihat fenomena yang hadir, General Manager of Marketing Communication & PR Division PT MMKSI Intan Vidiasari mengatakan penggunaan Internet of Vehicles (IoV) yang kini sedang marak diaplikasikan di setiap kendaraan terkini belum banyak peminat, khususnya konsumen Mitsubishi di Indonesia.

Ia juga mengatakan bahwa IoV hanya akan sia-sia jika dipaksakan untuk tetap berada di kendaraan milik Mitsubishi.

"MMKSI itu kalau bikin mobil itu berdasarkan kebutuhan dari konsumen. Hal itu juga kita lakukan survei dan Forum Group Discussion (FGD) terhadap pelanggan kita," ungkap Intan Vidiasari kepada media nasional.

Dirinya tidak menampik bahwa setiap survei yang dilakukan oleh Mitsubishi, penggunaan IoV ini memang memiliki peminatnya tersendiri. Tetapi, hasil survei yang dilakukan bahwa teknologi ini masih tetap berada di bawah dibandingkan teknologi-teknologi seperti wireless charging maupun teknologi cruise control.

"Banyak sekali fitur-fitur lain yang sedang ngetop di berbagai mobil. Tetapi, ketika kita lakukan survei dan FGD dengan konsumen, mereka tidak terlalu memakai fitur teknologi tersebut. Jadi, buat apa kita memasang sebuah teknologi yang nantinya akan merubah harga kendaraan apabila nanti fungsinya tidak bisa dimaksimalkan yang ada malah mubazir kan," ucap dia.

Meski begitu, pihaknya juga tidak menampik akan penggunaan teknologi tersebut. MMKSI akan terus melakukan riset dan survei ke konsumen dan akan selalu meluncurkan sebuah produk berdasarkan apa yang memang konsumen butuhkan sehingga segala fitur yang ada di setiap kendaraan Mitsubishi bisa digunakan secara maksimal.


Tags Terkait :
Mitsubishi Xpander
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
LMPV Masih Jadi Favorit, Inilah Rajanya Di 2025

LMPV masih menjadi mobil yang digemari di tanah air dan masih menyumbang penjualan yang cukup signifikan

1 hari yang lalu

Berita
Mitsubishi Tampilkan Empat Modifikasi Menawan, Dari Pajero Sport Hingga Destinator

Mitsubishi menampilkan empat modifikasi menarik dari keempat model lansiran terbarunya. Simak ubahannya.

2 hari yang lalu


Berita
Inilah Ragam Keseruan Di Booth Mitsubishi Dalam GJAW 2025

Rayakan 55 tahun di Indonesia, booth Mitsubishi GJAW 2025 usung tema interaktif. Simak jajaran produk andalan dan program penjualan menarik yang ditawarkan.

1 hari yang lalu


Berita
Mitsubishi Pamerkan Perjalanan 55 Tahun Berkarya

Hadir di GJAW 2025, Mitsubishi merayakan perjalanan 55 tahun berkarya di Indonesia. Simak jajaran mobil andalannya, termasuk Destinator Car of The Year 2025.

4 hari yang lalu


Berita
Deretan Promo Spesial dari Mitsubishi, Toyota, Suzuki, Honda, dan BAIC di GIIAS Makassar 2025

Berbagai merek otomotif menghadirkan promo spesial di ajang GIIAS Makassar 2025. Mitsubishi, Toyota, Suzuki, Honda, dan BAIC menawarkan beragam program penjualan menarik dengan bonus eksklusif.

2 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga MITSUBISHI Terbaru (November 2025)

Berikut daftar harga mobil Mitsubishi terupdate.

3 minggu yang lalu


Berita
Toyota Veloz Hybrid Meluncur November, Gunakan Mesin Yaris Cross Hybrid?

Veloz Hybrid sepertinya bakal mengadopsi apa yang ada pada sebuah Yaris Cross Hybrid.

1 bulan yang lalu

Berita
Mitsubishi Destinator Terjangkau, Ini Deretan Mobil Yang Berpotensi Bersaing Harga

Harga Destinator GLS cukup menggoda dan punya potensi menggerus rivalnya dalam rentang harga Rp 350 - 400 juta.

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

3 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

4 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

7 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

7 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

8 jam yang lalu