Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Bukan Hybrid, Opsi Mesin Turbo Honda HR-V Paling Tepat Untuk Pasar Indonesia

Honda HR-V hadir dengan pembaruan yang benar-benar menyeluruh.
Berita - Selasa, 24 Mei 2022 10:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Honda HR-V hadir dengan pembaruan yang benar-benar menyeluruh. Selain soal fitur dan wujud yang benar-benar berubah, pilihan mesin pada HR-V juga kini sangat beragam

Tetapi memang secara pilihan mesin, HR-V yang hadir di Indonesia berbeda dengan HR-V yang hadir di Thailand. Di Negeri Gajah Putih, HR-V hadir dengan pilihan mesin hybrid.

BACA JUGA

Lantas, pihak Honda pun mengungkapkan bahwa opsi mesin yang ada di Indonesia saat ini sudah paling pas untuk pasar Indonesia.

“Kami sudah melakukan riset untuk berbagai negara. Dan kami pikir untuk saat ini yang paling tepat (untuk pasar Indonesia) adalah mesin turbo 1.500 cc,” jelas Yoshitomo Ihashi, Large Project Leader of All-new Honda HR-V Honda Motor Co., Ltd., Automobile Operations, Monozukuri Center saat media test drive Honda HR-V di Sirkuit Mandalika yang hadir secara virtual, Senin (23/5).

Kendati demikian, pihak Honda sendiri mengungkapkan tidak menutup kemungkinan bahwa HR-V versi Indonesia bakal menggunakan mesin hybrid seperti pasar Thailand.

“Tapi tentu tidak menutup kemungkinan jika ke depannya bahwa mesin hybrid lebih sesuai di Indonesia dan negara lainnya kemungkinan akan ada penambahan untuk mesin hybrid,” tutupnya.

Untuk versi Thailand, HR-V hanya hadir dalam pilihan mesin hybrid. Mesin ramah lingkungan ini punya kubikasi 1.500 cc dengan tenaga mencapai 105 PS serta torsi 127 Nm dengan bantuan motor listrik sebesar 131 PS serta torsi 253 Nm.


Tags Terkait :
Honda HR-V
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Wuling Alvez, Jadi B-Segmen SUV 5 Seater Berbanderol Paling Bersahabat

1 minggu yang lalu


VIDEO: Crash Test Subaru Crosstrek (Euro NCAP)

Crash Test | 1 minggu yang lalu


Berita
Honda HR-V Hybrid Terendus Masuk Indonesia

2 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Compact SUV Terbaru (September 2024)

2 minggu yang lalu


Berita
Mobil Mazda Disebut Mahal, Benarkah Demikian?

2 minggu yang lalu


Berita
Honda HR-V e:HEV Facelift Segera Meluncur Di Thailand. Segera Diboyong Ke Indonesia?

3 minggu yang lalu


Berita
Honda Boyong e:N1 Dan StepWGN Di GIIAS Surabaya 2024, Ada Juga Promo-Promo Menarik

1 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga HONDA Terbaru (Agustus 2024)

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Eropa Rencanakan Kenaikan Pajak EV Asal China Hingga 45% Bulan Oktober Ini

3 jam yang lalu


Berita
Fix, All New Hyundai Santa Fe Masuk Indonesia Dengan Skema CKD

14 jam yang lalu


Berita
Tak Akan Ada Lagi Mesin Diesel Untuk Next Gen Toyota Fortuner. Benarkah Demikian?

15 jam yang lalu


Berita
Hyundai All New Kona Electrik Rakitan Indonesia Punya Baterai Lebih Besar Dari Versi Global

16 jam yang lalu


Berita
Foto-Foto Mobil Keren di IMX 2024

19 jam yang lalu