Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Perawatan Ban Ganda Pada Kendaraan Niaga

Berita
Sabtu, 16 Oktober 2021 11:00 WIB
Penulis : Benny Averdi


Penggunaan ban ganda bertujuan untuk menyesuaikan kapasitas ban dengan beban kendaraan dan muatan. Ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan pada ban ganda untuk memaksimalkan pemakaian ban. 

Keduanya harus memiliki ukuran, konstruksi, pola tapak, tekanan angin ban dan tinggi kembang ban atau overall diameter yang sama. “Perbedaan tekanan angin pada ban ganda saja dapat menyebabkan pemakaian ban yang tidak maksimal, hingga kerusakan ban,” jelas Ahmad Juweni, National Sales Manager TBR (Truck & Bus Radial) PT Hankook Tire Sales Indonesia.

Perbedaan tekanan angin ban, bisa menyebabkan kondisi keausan ban yang tidak merata. Ban yang tekanan angin ban lebih rendah, menyebabkan ban akan terseret dan lebih cepat aus dibandingkan ban yang tekanan angin bannya lebih tinggi. Namun, jika tekanan angin ban terlalu tinggi, juga akan menyebabkan masalah lain, yaitu karena lebih berat menopang beban, akan lebih mudah aus atau bahkan meledak.

BACA JUGA

Selanjutnya, jarak antar ban satu dan yang lainnya, juga pelek yang sama dan standar. Hal ini untuk menghindari terjadinya sentuhan antara ban satu dan lainnya yang dapat menyebabkan kerusakan ban.

Merawat ban ganda, secara umum bisa dilakukan, seperti menjaga tekanan angin ban sesuai dengan beban muatan, tutup pentil harus selalu terpasang, perhatikan kondisi ban, bersihkan batu-batu yang menempel pada telapak ban atau di antara ban ganda.

Ban dengan tekanan angin yang kurang dari standar dapat menyebabkan defleksi atau perubahan struktur pada dinding samping ban. Defleksi berlebihan dapat menyebabkan kerusakan ban.

Tekanan angin pada ban ganda, khususnya ban ganda bagian dalam kerap sering luput saat pengecekan. Maka dari itu dalam merawat ban ganda, hal utama yang perlu dipastikan adalah untuk selalu menyeimbangkan tekanan angin antara ban luar dan dalam.

“Pemilik kendaraan dan pengendara harus selalu menjaga tekanan angin ban sesuai dengan muatan kendaraan untuk memaksimalkan pemakaian ban dan menghindari risiko kerusakan ban,” kata Ahmad.

Selain melakukan perawatan ekstra untuk memaksimalkan fungsi dari ban ganda, para pemilik dan pengendara juga perlu menggunakan jenis ban yang berkualitas tinggi untuk melengkapi kendaraan komersialnya.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Ban Truk Ban Ganda
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Truk
Begini Prakondisi Sebelum Mengemudikan Truk Axor

3 bulan yang lalu


Berita
Ban Michelin Untuk Indonesia Sudah Disesuaikan Spesifikasinya

8 bulan yang lalu

Pikap
Spesifikasi dan Harga Isuzu D-Max Limited 2024

1 tahun yang lalu


Pikap
Nissan Frontier Paling Bengis Campur Tangan Nismo 

1 tahun yang lalu


Pikap
Hyundai Santa Cruz Dimodif Pol Terjun Reli 

1 tahun yang lalu


Pikap
Begini Wujud 'Taksi' Gahar di Tanah Papua

1 tahun yang lalu


Truk
Truk MAN Peduli Pejalan Kaki

1 tahun yang lalu


Truk
Truk Terbesar Di Dunia Asal Belarusia

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

1 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

6 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

7 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

7 jam yang lalu


Berita
Toyota Zenix Hybrid Tipe V Jadi Yang Terlaris di Indonesia, Ini Skema Kreditnya Selama 5 Tahun

9 jam yang lalu