Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Dealer Mitsubishi Pertama Di Papua Resmi Dibuka

Berita
Jumat, 29 Januari 2021 12:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Provinsi Papua merupakan provinsi paling timur dan memiliki kesulitan tinggi untuk menjangkaunya. Namun demikian tidak mengecilkan tekad PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) untuk memberikan pelayanan terbaiknya. Berkolaborasi dengan Bosowa Group, MMKSI meresmikan diler kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors pertama di Papua (28/01).  

Pabrikan berlogo tiga berlian akan berkibar di bawah bendera Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura, yang bertempat di Jayapura, Papua.

BACA JUGA

Kehadiran dealer ini merupakan fasilitas dealer resmi Mitsubishi Motors ke 154 di Indonesia dan merupakan fasilitas ke 18 kerjasama Bosowa Group dan MMKSI.

“Peresmian dealer resmi Mitsubishi Motors pertama di Papua ini merupakan tantangan untuk semakin mendekatkan diri kepada konsumen dan mengeksplor segmen baru serta memberikan layanan terbaik pada keseluruhan proses kepemilikan kendaraan, perawatan dan pemelihanan purna jual dengan berbagai kemudahan dan kenyamanan,” ungkap Naoya Nakamura dalam siaran persnya (28/01).

Dealer Mitsubishi paling timur di Indonesia ini dilengkapi dengan line-up kendaraan penumpang yang terdiri dari Xpander, Xpander Cross, Pajero Sport, Eclipse Cross, Triton dan L300.

Sedangkan Triton double cabin sebelumnya cukup dikenal dan memiliki penerimaan pasar hingga 42%. Tidak hanya Triton, L300 juga memimpin segmen dengan pangsa pasar 49%Pajero Sport dengan pangsa pasar 31% dan Xpander dengan pangsa pasar 23%.


Tags Terkait :
Mitsubishi Papua
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Pikap
Ternyata Toyota ‘Rangga’ Sudah Dipakai Balap Di Thailand

1 minggu yang lalu

Pikap
Setelah Toyota Rangga Hadir, Apakah Toyota Hilux Punah?

1 bulan yang lalu


Berita
Ternyata, Ini Kehebatan Mesin Diesel 4N16 Milik Mitsubishi Triton Generasi Terbaru

1 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi Targetkan Penjualan Ratusan Unit Selama GIIAS Bandung 2024

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Ban Ada Masa Kadaluarsanya? Mitos Atau Fakta? Ini Penjelasan Dari Ahlinya

6 jam yang lalu


Berita
Hyundai Ioniq 9 Bakal Debut Perdana Di AS 21 November Mendatang

14 jam yang lalu


Berita
Ford Akan Lebih Akrab Dengan Konsumen Indonesia

16 jam yang lalu


Bus
Ramp Check Bus Jawa Barat Jelang Nataru: Dilarang Ada Klakson “Telolet”

17 jam yang lalu


Bus
Telah Tiba Lagi 90 Bus Listrik Damri Untuk Armada Transjakarta

18 jam yang lalu