Honda BR-V generasi II resmi melakukan world premiere di Indonesia. Mobil yang diambil dari mobil konsep N7X ini merupakan ‘mahluk’ yang sama sekali baru.
Mobil yang baru dideliveri ke pemiliknya pada Januari 2022 ini dilengkapi dengan mesin L15ZF 4 silinder DOHC alias mesin yang dicomot dari City Hatchback.
All New BR-V berdiri diatas platform yang sama sekali baru. Dalam world priemernya, pihak Honda menjelaskan bahwa mobil dengan kode DG3 ini memanfaatkan platform generasi terbaru yang memadukan ketangguhan SUV dan kenyamanan sebuah MPV. Dapat disimpulkan bahwa All New BR-V dibangun untuk menjadi sebuah SUV crossover, sama seperti HR-V ataupun CR-V.
“Mobil ini dapat diibaratkan sebagai BR-V dengan 5 tempat duduk,” tutupnya.