Beranda Berita

Xpander Masuk Fleet, Tapi Jangan Harap Jadi Taksi

Berita
Sabtu, 8 Februari 2020 10:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro
Berita - Xpander Masuk Fleet, Tapi Jangan Harap Jadi Taksi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Mitsubishi Xpander menjadi salah satu mobil terlaris di Indonesia pada tahun lalu. Namun persaingannya dengan Toyota Avanza menjadi cukup berat karena Xpander belum maksimal masuk ke lini fleet seperti mobil perusahaan, kendaraan operasional maupun armada taksi.

Pasalnya salah satu kuncian penjualan Avanza yang laris manis adalah diserapnya mobil sejuta umat itu ke sektor fleet. Sekali konsumen fleet melakukan pembelian dalam jumlah yang tak sedikit, otomatis mendongkrak nilai positif dalam rapor penjualan Avanza. 

Ditanya mengenai sektor fleet, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) tak menampik bahwa penjualan borongan seperti itu memang menggiurkan. "Kalau melihat dari pasarnya, small MPV ini masih cukup besar untuk di sektor fleet customer. Ini yang sedang kita garap untuk fokus meningkatkan volume unit ini di sektor fleet customer," kata Imam Choeru Cahya, Head of Sales & Marketing Group PT MMKSI (4/1).

BACA JUGA

Foto: DANU

Ia menyebut Xpander saat ini sudah diserap sejumlah perusahaan sebagai mobil operasional. Mulai dari Garuda Indonesia sampai sebuah perusahaan perbankan disebutnya sudah ambil Xpander. Sayang jumlahnya tak disebut oleh Imam. Trecia selaku Sales Manager dealer Mitsubishi Mampang, Jakarta memberikan gambaran, di dealernya rata-rata 300 unit Xpander terjual ke konsumen fleet dalam sebulan.

Bisa dikatakan dari 86.374 unit Avanza yang terjual di 2019, yang laku jadi armada taksi tak bisa disebut sedikit jumlahnya. Lantas kenapa Xpander tak ikuti Avanza untuk jadi taksi?

Ternyata hal itu sengaja dilakoni Mitsubishi. Pabrikan tiga berlian itu tak mau Xpander jadi taksi. 

"Saat ini policy ke arah situ (menjual ke perusahaan taksi) belum. Ini policy dari management. Karena prospect di penjualan retail masih cukup besar yang bisa kami garap, kami masih fokus mengembangkan di sektor itu dahulu," jawab Imam saat ditanya alasan kenapa Xpander tak jadi taksi.

"Dua tahun terakhir ini kami concern pada retail customer, karena masih fokus menyelesaikan inden waktu itu," kata Imam.

Jadi, sampai beberapa tahun ke depan sepertinya tak bisa dijumpai Xpander yang bertugas jadi armada taksi.
 


Tags Terkait :
Mitsubishi Xpander Taksi
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Menyusul Xpander-Livina, 9 Model Honda Juga Terkena Recall Fuel Pump!

4 tahun yang lalu


Berita
Nekat Abaikan Recall Xpander-Livina? Ini Konsekuensinya

4 tahun yang lalu


Berita
Mobil Renault Bisa Servis di Bengkel Resmi Mitsubishi

5 tahun yang lalu


Berita
All New Livina Bisa Servis di Bengkel Mitsubishi?

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
MG Motor Siapkan 17 Model Baru Hingga 2027, Dari Mobil Bensin Hingga EV Dengan Jangkauan 1.000 Km

29 menit yang lalu


Berita
Melihat Langsung MG ZS Hybrid Yang Segera Dijual Di Indonesia, Diprediksi Rp 300 Jutaan

1 jam yang lalu


Tips
Radiator Anda Berkarat? Ini Penyebabnya

2 jam yang lalu


Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

3 jam yang lalu


Berita
Melihat SUV PHEV Geely Starwish 7, Bisa Tempuh Jarak Hingga 1.420 KM

4 jam yang lalu