Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

XL7 Buatan Indonesia dan Pilar Ketiga

Berita
Minggu, 16 Februari 2020 15:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Suzuki XL7 resmi menjalani debut globalnya kemarin di Jakarta (15/2). Ya, tidak salah lagi, Suzuki Indonesia dengan bangganya menyebut acara launching di kawasan Taman Mini Indonesia Indah kemarin itu sebagai peluncuran global.

Hal ini karena pabrikan berlogo S itu dengan penuh kebanggaan menyebut bahwa mereka akan mengekspor XL7 ke berbagai penjuru dunia. "XL7 juga akan menjadi salah satu andalan ekspor yang kami targetkan ke 30 negara,” ungkap Seiji Itayama, President Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

BACA JUGA

Foto: Danu

Sayangnya PT SIS belum bisa menyebut ke mana saja XL7 buatan Indonesia ini akan dikapalkan. Dony Saputra selaku 4W Marketing Director PT SIS mengatakan alasannya adalah karena pihaknya selaku produsen punya janji dengan negara tujuan ekspor yang belum melakukan peluncuran SUV berbasis Ertiga tersebut.

Namun ia menyebut salah satu destinasi ekspor XL7 adalah benua Amerika Selatan. Entah negara apa. Dengan demikian pihak PT SIS berharap Indonesia kian mantap menjadi pilar ketiga bagi merek Suzuki.

"Untuk menggapai hal itu kami juga sudah menambah jumlah karyawan di pabrik kami di Cikarang (Bekasi)," tutur Dony. Hal itu tentu semata demi meningkatkan produktivitas pabrik Suzuki Indonesia.

Yang dimaksud 3 pilar sendiri adalah 3 negara dengan penjualan Suzuki yang disebut paling subur. Pertama adalah Jepang yang merupakan asal negara Suzuki, kedua adalah India yang punya penjualan dan produksi sangat besar setelah Jepang dan ketiga adalah Indonesia yang cukup prospektif bagi Suzuki.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Suzuki XL7
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Jimny 5-door White Rhino Terfavorit, Suzuki Cetak 1.500 Lebih SPK di GJAW 2024

2 hari yang lalu

Berita
Promo Suzuki Selama Ajang GJAW 2024

2 hari yang lalu

Berita
Suzuki eVX Bakal Debut Global, Kapan Masuk Indonesia?

3 minggu yang lalu

Berita
Deretan Mobil Yang Bisa Anda Test Drive Di GIIAS Surabaya 2024

2 bulan yang lalu


Berita
Ini Tanggapan Suzuki Terhadap Insentif Mobil Hybrid Yang Dicabut Pemerintah

3 bulan yang lalu


Berita
Segini Jumlah SPK Neta Dan Suzuki Selama GIIAS 2024

3 bulan yang lalu


Berita
Ini Tanggapan Suzuki Melihat Persaingan Mobil Listrik Saat Ini, 'Tidak Perlu Buru-Buru'

3 bulan yang lalu


Berita
Sebelum Beli Jimny 5 Door, Lihat Dan Test Drive Dulu Mobil Ini Di GIIAS 2024

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Catat, Ini Lokasi SPKLU Di Tol Transjawa

4 jam yang lalu


Berita
Inilah Bocoran Dua Model Baru Neta di 2025, Kakak Neta X Salah Satunya?

5 jam yang lalu


Bus
Puncak Perjalanan Bus Libur Nataru Tanggal 23-24 Desember 2024

6 jam yang lalu


Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

8 jam yang lalu


Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

17 jam yang lalu