Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

All New Isuzu MU-X, Semakin Bongsor, Fitur Melimpah dan Dijual Mulai Rp 500 jutaan.

Isuzu MU-X hadir dengan dimensi lebih besar dan lebih canggih
Berita - Minggu, 8 November 2020 11:30 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


All New Isuzu MU-X telah resmi meluncur di Thailand dan segera memasuki gelanggang persaingan SUV ladder Frame di negeri Gajah Putih itu.

Berbeda dengan rivalnya seperti Toyota Fortuner ataupun Pajero Sport, MU-X bermain all total dengan menghadirkan desain bodi yang sama sekali baru baik di interior maupun eksterior.

Mobil yang mampu menampung 7 penumpang ini punya dimensi (PxLxT) 4.850 mm x 1.870 mm x 1.875 mm, serta jarak sumbu roda 2.855 mm. Artinya lebih bongsor dari pendahulunya dengan ukuran (PxLxT) 4.825 mm  x 1.860 mm  x 1.860 mm. Sementara untuk wheelbase 2.845 mm.

BACA JUGA

Seperti dilansir oleh Headlightmag, SUV gres ini dijejali oleh berbagai fitur keselamatan Advance Driving Assist System (ADAS). Fitur ini mencakup Foward Collision Warning, Autonomous Emergency Braking, Adaptive Cruise Control, Lane Departure Warning, Auto High Beam, Manual Speed Limiter, Multi Collision Brake, dan Blind Spot Warning, hingga Rear Cross Traffic Alert.

Sedangkan dari sisi mesin, hanya tersedia pilihan mesin diesel 3.000 cc bertenaga 190 hp/450 Nm dan mesin diesel 1.900 cc dengan output daya 150 hp/350 Nm. Keduanya diakurkan oleh transmisi 6 speed manual dan 6 speed otomatis.

Di Thailand, MU-X mulai dijual dengan harga 1.109.000 baht (tipe 1.9 Active 2WD AT) atau Rp 522,4 juta, sampai 1.579.000 baht (tipe 3.0 Ultimate 4WD AT) atau Rp 743,8 juta.

Sejauh ini belum ada sinyal kuat MU-X untuk mengaspal di Indonesia dalam waktu dekat ini.


Berikut ini daftar harga Isuzu MU-X di Thailand:

1.9 Active 2WD AT 1.109.000 baht atau Rp 522,4 juta

1.9 Luxury 2WD MT 1.254.000 baht atau Rp 590,7 juta

1.9 Luxury 2WD AT 1.304.000 baht atau Rp 614,2 juta

1.9 Elegance 2WD AT 1.349.000 baht atau Rp 635,4 juta

1.9 Ultimate 2WD AT 1.434.000 baht atau Rp 675,5 juta

3.0 Ultimate 2WD AT 1.479.000 baht atau Rp 696,7 juta

3.0 Ultimate 4WD AT 1.579.000 baht atau Rp 743,8 juta


Tags Terkait :
Isuzu MU-X SUV Ladder Frame
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Munas Kedua Isuzu mu-X Community Lahirkan Nahkoda Baru

5 tahun yang lalu


Berita
Isuzu Mu-X Facelift Melenggang Di Thailand

2 minggu yang lalu


Berita
Daftar Harga SUV Ladder Frame Terbaru (Mei 2024)

1 bulan yang lalu


Berita
Rekam Jejak Sang Pionir Mesin Diesel Dunia di Isuzu Plaza

8 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga SUV Ladder Frame (September 2023)

9 bulan yang lalu


Berita
Perbandingan Harga Ford Everest Dengan Rival Di Segmennya

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga SUV Ladder Frame (Januari 2023)

1 tahun yang lalu


Berita
Isuzu Fokus Jualan Mesin Pencari Cuan

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Bukan Bule, Justru Orang Asia Pengguna Mobil Mewah Tahan Peluru Pertama Di Dunia

1 jam yang lalu


Berita
BMW Seri-6 Bakal Terlahir Kembali, Tapi XM Tak Punya Penerus

3 jam yang lalu


Berita
Bukan Carnival Apalagi EV9, Inilah Mobil KIA Terlaris Saat Ini

7 jam yang lalu


Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

8 jam yang lalu


Berita
BYD Kembali Lewati Tesla Sebagai Penjual Mobil Listrik Terlaris di Dunia, Ini Buktinya

10 jam yang lalu