Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Renault Siap Manfaatkan Pabrik Nissan dan Mitsubishi Indonesia

Dengan adanya aliansi strategis, sangat wajar kalau suatu saat Renault memanfaatkan dua pabrik tersebut.
Berita
Selasa, 26 Februari 2019 11:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Aliansi yang tengah terjalin antara Nissan, Mitsubishi dan Renault tengah ramai diperbincangkan di panggung mancanegara. Topik yang sama pun juga menghangat di Indonesia belakangan ini. 

Apalagi pihak Renault Indonesia yang kini dinaungi APM baru menyebut peluang untuk memanfaatkan fasilitas pabrik Nissan atau pun Mitsubishi yang ada di Indonesia. Kepercayaan diri kubu Renault menyebut hal itu tentu karena berlatar jalinan aliansi strategis.  

"Ya, di Indonesia ada pabrik Nissan, ada pabrik Mitsubishi, jadi, sangat wajar kalau suatu saat Renault akan punya kesempatan untuk melakukan KD (Knock Down) operation," ujar Xavier Kaufman, Director After Sales Network & Service Quality, Renault Asia Pasific Ltd pada Minggu (24/2) lalu di Jakarta.

"Pabrik-pabrik itu harus dipikirkan. Sangat masuk akal (untuk dimanfaatkan Renault)," imbuh pria berkebangsaan Prancis itu. 

Pernyataan tersebut pun dikuatkan dengan terungkapnya rencana Renault Indonesia yang tertarik menghadirkan produk rakitan lokal alias CKD di masa mendatang. Xavier menyebut bahwa ide untuk menghadirkan model CKD di Indonesia sudah ada di atas meja para petinggi Renault.

Buntut dari aliansi ini sendiri menjadikan pabrik Nissan di Purwakarta, Jawa Barat memproduksi mesin untuk Mitsubishi Xpander mulai beberapa bulan lalu. Sedangkan Nissan memanfaatkan pabrik Mitsubishi fdi Cikarang, Jawa Barat, untuk merakit All New Livina.

Entah seperti apa bentuk pemanfaatkan Renault Indonesia yang kini digawangi oleh PT Maxindo Renault Indonesia, yang jelas pabrikan asal Prancis ini tengah bersiap menjual Small MPV dalam waktu dekat.


 


Tags Terkait :
Mitsubishi Nissan Renault Pabrik
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Mitsubishi XForce Hybrid Hadir Di Indonesia Awal Tahun Ini?

Kabarnya XForce akan diluncurkan di Indonesia dalam waktu dekat. Berikut bocorannya.

1 hari yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Compact SUV Non EV (Desember 2025)

Segmen compact SUV kini menjadi segmen paling ramai penghuninya.

1 hari yang lalu


Berita
Inilah Ragam Keseruan Di Booth Mitsubishi Dalam GJAW 2025

Rayakan 55 tahun di Indonesia, booth Mitsubishi GJAW 2025 usung tema interaktif. Simak jajaran produk andalan dan program penjualan menarik yang ditawarkan.

1 hari yang lalu


Berita
Mitsubishi Pamerkan Perjalanan 55 Tahun Berkarya

Hadir di GJAW 2025, Mitsubishi merayakan perjalanan 55 tahun berkarya di Indonesia. Simak jajaran mobil andalannya, termasuk Destinator Car of The Year 2025.

4 hari yang lalu


Terkini

Berita
Hyundai Kembali Tancap Gas di ASEAN Cup™ 2026, Ini Hasil Undian Resminya

Hyundai kembali menggar ASEAN Hyundai Cup™ 2026.

2 jam yang lalu


Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

6 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

7 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

10 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

10 jam yang lalu