Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Mengintip Bengkel Mercedes-Benz Terlengkap di Bandung

Berita
Jumat, 15 November 2019 06:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Sebagai brand besar dengan reputasi yang baik, Mercedes-Benz selalu mengedepankan Best Customer Experience. Standar ini bahkan ditetapkan di dealer-dealer resmi Mercedes-Benz di seluruh Indonesia, tak terkecuali salah showroom dan bengkel milik PT Citrakarya Pranata di kota Bandung, Jawa Barat.

Dealer yang terletak di Jl. Soekarno Hatta Km 6, No. 727 Bandung, Jawa Barat ini telah memiliki fasilitas Body & Paint Centre of Competence yang dapat memudahkan pelanggan yang berada di area kota Bandung dan wilayah Jawa Barat untuk memiliki atau melakukan perawatan mobilnya.

BACA JUGA

Fasilitas Body & Paint Centre of Competence dapat dengan cepat melayani pelanggan yang memiliki kendaraan pasca kecelakaan. PT Citrakarya Pranata telah melalui tahapan sertifikasi resmi Mercedes-Benz Accident Management, dengan Body & Paint Centre of Competence yang bersertifikasi dari Daimler AG, Jerman dan merupakan yang ke-4 kalinya didirikan di Indonesia.

Memiliki lokasi yang strategis, dealer ini memiliki luas bangunan sebesar 5.099 m2 dan dibangun di atas luas tanah sebesar 10.429 m2, terdiri dari showroom dan kantor seluas 1.410 m2, bengkel dan gudang suku cadang seluas 3.689 m2. Hal ini membuatnya sesuai dengan standar Level 1 Accident Management System Mercedes-Benz.

Yang menarik lagi, di area bengkel, tersedia 1 ruangan pengecatan (spray booth) dan 4 ruangan persiapan atau pengecekan kondisi kendaraan sebelum perbaikan (preparation booth).

Beberapa keunggulan dealer ini juga mampu menawarkan perbaikan bodi (body repair) & perbaikan cat (paint repair), perbaikan aluminium (aluminum repair), perbaikan cerdas (smart repair), water-based system high scratch-resistance (clear coating), dry sanding system dan perpaduan warna berdasarkan komputerisasi atau mixing colour computerization.

Estimasi biaya perbaikan juga dihitung menggunakan program Audatex, untuk mengetahui detail kerusakan dan kalkulasi yang tepat dan efisien. Selain itu, jasa pengambilan dan jasa pengantaran kendaraan (pick-up and delivery service) juga merupakan bagian dari pelayanan yang ditawarkan. Perbaikan sesuai dengan panduan ketat dari Mercedes-Benz dan setiap kendaraan yang telah diperbaiki mendapatkan warranty selama 2 tahun untuk pengecatan dan untuk suku cadang Mercedes-Benz Genuine Parts mengacu kepada panduan warranty manual repair.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Mercedes-Benz Bengkel
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Menikmati Langsung Toyota 2000GT, Karya Seni Anak Bangsa

3 bulan yang lalu


Berita
Tuksedo Studio Bali: Bisa Bangun Mobil ’80-an Asalkan…

3 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Mercedes-Benz Perkenalkan Konsep CLA-Class, Punya Jarak Tempuh 750 Km

1 tahun yang lalu


Berita
Mercedes Benz Luncurkan Tiga Mobil di GIIAS 2023, Harganya Sentuh 3 Miliar

1 tahun yang lalu


Berita
Mengenal Identifikasi Kode Sasis Mercedes-Benz

4 tahun yang lalu


Berita
Aduh, 19 Mobil Klasik Dijarah di Amerika Serikat

4 tahun yang lalu


Berita
Dealer Mercedes-Benz Jadi Sasaran Amuk Massa di Amerika Serikat

4 tahun yang lalu


Berita
8 Mobil Unik yang Pernah Diracik AMG. Tidak Hanya Mercedes-Benz!

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Catat, Ini Lokasi SPKLU Di Tol Transjawa

3 jam yang lalu


Berita
Inilah Bocoran Dua Model Baru Neta di 2025, Kakak Neta X Salah Satunya?

4 jam yang lalu


Bus
Puncak Perjalanan Bus Libur Nataru Tanggal 23-24 Desember 2024

5 jam yang lalu


Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

7 jam yang lalu


Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

16 jam yang lalu