Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Toyota Avanza Sudah Bukan Jadi Tulang Punggung Penjualan Auto2000

Berita
Sabtu, 10 November 2018 13:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Jaringan dealer Toyota terbesar di Indonesia mengakui penjualan Avanza tengah terganggu. Salah satunya karena LMPV yang punya predikat 'mobil sejuta umat' ini sudah usang modelnya.

Bahkan Auto2000 sudah bukan menjadi tulang punggung penjualan di Auto2000. Setidaknya demikian yang diakui oleh Ardian Nur selaku Operation Manager DKI 2 Auto2000. Mau tak mau ia harus menggenjot penjualan semua model, tak cuma Avanza.

BACA JUGA

"Dengan masuknya model baru (dari kompetitor), kami jadi sedikit terganggu. Tapi kami masih di market share (LMPV) di atas 30 persen, jadi masih aman lah," lega Ardian. "Sekarang ini Avanza tidak menjadi tulang punggung lagi, tapi semua produk kami sudah jadi tulang punggung sekarang ini."

Model baru yang dimaksud di atas tentu adalah Mitsubishi Xpander, Wuling Confero dan Suzuki All New Ertiga. Karena wujud Avanza sudah cukup 'usang' jika dibanding LMPV keluaran baru, maka Auto2000 berusaha mengedepankan sisi layanan purna jual supaya tetap bisa bersaing.

Auto2000 juga masih beruntung karena konsumen dari pihak perusahaan masih banyak yang pilih Avanza untuk dijadikan mobil dinas atau armada angkutan. Hal ini bahkan dianggap sebagai keunggulan.

Dari data yang disajikan Auto2000, setidaknya konsumen dari kalangan perusahaan dan menggunakan Avanza sebagai fleet sebanyak 30 persen dalam komposisi penjualan. Dan 70 persennya datang dari kalangan perorangan.

"Kalau sebuah company itu bagaimana pun mereka akan berpikir lebih rasional tetapi kalau konsumen perorangan pasti akan berpikir lebih emosional. Perorangan mungkin akan lebih memilih model keluaran terbaru, tapi kalau company kan merasa yang dia pegang adalah uang perusahaan yang harus lebih rasional mikirnya - apakah barang yang ia beli sudah tepat atau tidak. Avanza ini sudah terbukti durability-nya, nilai jual kembalinya, jaminannya lebih bagus. Itu menjadi pertahanannya kami saat ini," tutup Vicky Fernando selaku Kepala Cabang Auto2000 BSD City, Tangerang Selatan, Banten. 
 

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Toyota Avanza
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Tahun Depan MG Akan Hadirkan MPV Rival Avanza-Xpander

2 hari yang lalu


Tips
Kiat-Kiat Agar Transmisi Otomatik CVT Mobil Anda Awet

5 bulan yang lalu


Berita
Toyota Avanza dan Veloz Hybrid Gagal Meluncur Tahun Ini

5 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga LMPV Terbaru (Mei 2024)

6 bulan yang lalu


Tips
Beberapa Penyebab Transmisi Otomatik CVT Menjadi Tidak Awet

8 bulan yang lalu


Berita
Inilah 20 Mobil Terlaris Januari 2024, Hanya Ada Satu Nama Mobil Listrik

9 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi Xpander HEV Muncul Di Thailand. Toyota Masih Lakukan Study Avanza dan Veloz HEV di Indonesia

9 bulan yang lalu


Berita
Mengenal Lebih Jauh Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Hybrid

9 bulan yang lalu


Terkini

Bus
Tujuh Terminal Bus AKAP Di Jakarta Mulai Padat

33 menit yang lalu


Berita
Catat, Ini Lokasi SPKLU Di Tol Transjawa

5 jam yang lalu


Berita
Inilah Bocoran Dua Model Baru Neta di 2025, Kakak Neta X Salah Satunya?

6 jam yang lalu


Bus
Puncak Perjalanan Bus Libur Nataru Tanggal 23-24 Desember 2024

7 jam yang lalu


Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

9 jam yang lalu