Beranda Berita

SPY SHOT: BMW X1 Facelift

Berita
Kamis, 20 Desember 2018 14:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif
Berita - SPY SHOT: BMW X1 Facelift


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BMW X1 tampaknya bakal kehadiran X1 facelift dalam waktu dekat. Hal ini diketahu berkatnya beredarnya foto spy shot sebuah BMW X1 yang tertutup kamuflase pada bagian depan dan belakangnya. 

Secara detail, perubahan pada bagian depan tampaknya akan terjadi pada headlampnya dengan gaya daytime running light hexagonal serta desain bumper yang juga akan berubah dan diikuti juga oleh grillnya yang ukurannya kini membesar ala-ala BMW terabru saat ini. 

Sedangkan di bagian belakang, perubahan tampaknya juga terjadi pada lampu belakangnya tapi bukan berubah desainnya namun reflektor-refelketornya di bagian dalam yang juga mengikuti model BMW terbaru saat ini. Tidak itu saja, bumper belakang pun tampaknya juga akan berubah desainnya.

BACA JUGA

Sayangnya untuk bagian bumper depan dan belakang tidak terlihat jelas perubahannya dikarenakan terutup stiker kamuflase serta resolusi foto yang tersebar tidak terlalu baik. Selain ibagian eksterior, BMW X1 tampaknya juga mendapatkan instrument cluster digital 12,3 inci yang membuatnya jauh terlihat canggih dan menjadi perlawanan untuk Audi Q3 yang sudah lebih dulu menggunakan virtual cockpit.

Selain itu, khusus untuk pasar Tiongkok akan ada versi Plug-in Hybrid pada model long wheel base (LWB) yang mana nantinya bertipe 25Le. Tipe ini memiliki kombinasi antara mesin konvensional 1.500 cc tiga silinder turbo (bertenaga 136 PS , torsi 220 Nm) dengan sebuah motor elektrik (bertenaga 95 PS, torsi 165 Nm).

Motor listrik tersebut mendapatkan daya dari sebuah baterai Lithium-ion sebesar 10.7 kWh dan diklaim dapat berjalan dengan model full listrik sejauh 60 km.

Menurut gosip yang beredar, mobil ini baru akan diluncurkan pada kuartal kedua tahun 2019. 

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
BMW X1
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Daftar Harga
Daftar Harga BMW Terbaru (Februari 2025)

1 bulan yang lalu


Berita
BMW Tawarkan Promo Menarik Untuk BMW X1 Selama GJAW 2024

3 bulan yang lalu


Berita
BMW Bukukan 1.166 SPK Sepanjang GIIAS 2024, BMW 520i M Sport Jadi Yang Terlaris

7 bulan yang lalu


VIDEO: Crash Test BMW X2 (Euro NCAP)

Crash Test | 8 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

13 jam yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

14 jam yang lalu


Berita
Melihat Deretan Produk Terbaru Geely Group Yang Berpotensi Masuk Pasar Indonesia Di Markas Besarnya Langsung

15 jam yang lalu


Berita
Haval Xialong Max PHEV Generasi Kedua, Hanya Butuh Tiga Liter Bensin Untuk Jarak 100 Kilometer

1 hari yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan Cyber X, SUV Boxy Layaknya Chery J6

1 hari yang lalu