Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

DFSK Resmikan Dealer di Bekasi. Berikut Alasannya

Dealer DFSK Sentra Kranji-Bekasi resmi beroperasi.
Berita - Selasa, 25 Desember 2018 08:15 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Dealer DFSK Sentra Kranji-Bekasi resmi beroperasi (24/12). Dibawah naungan PT.Sentra Multi Karya, dealer ini berlokasi di Jalan Raya Sultan Agung KM 28,5 Kranji, Bekasi, Jawa Barat merupakan dealer mobil DFSK pertama dan terlengkap di kota Bekasi memiliki fasilitas layanan 3S (Sales - Service dan Spare Part).

Dealer DFSK Sentra Kranji-Bekasi  menempati gedung berlantai dua dirancang modern berdiri diatas lahan seluas sekitar 1.200meter persegi terdiri dari ruang pamer yang berada dilantai satu dan dua menghadirkan seluruh model kendaraan penumpang Glory 580 maupun kendaraan niaga Super Cab, lengkap dengan display suku cadang. Selain itu, alasan pemilihan lokasi dealer di daerah Kranji karena merupakan wilayah yang sangat strategis terletak dijalur utama wilayah Bekasi Barat berbatasan langsung dengan Jakarta dan pada saat ini terus Kranji telah berkembang menjadi barometer dan pusat penjualan mobil terbesar di kota Bekasi.

BACA JUGA

Untuk memberikan kenyamanan kepada para pelanggan akan layanan purna jual dan menjamin ketersediaan suku cadang, dealer ini memiliki area penyedia suku cadang dan bengkel sesuai dengan standar DFSK. Dengan adanya dukungan fasilitas dan peralatan yang lengkap seperti DFSK spesial tool, dua buah stall, Charger dan Batteray Tester serta peralatan diagnosis digital modern, area bengkel ini siap melayani kebutuhan perawatan kendaran secara berkala hingga perbaikan (general rapair). Dengan adanya fasilitas yang tersedia saat ini sanggup melayani service hingga 20 kendaraan setiap harinya.

 “Kenyamanan para pelanggan merupakan prioritas kami, untuk itulah mulai bulan depan kami akan menerapkan program layanan DFSK Sentra Care Home Service untuk memberikan layanan service berkala ditempat pelanggan dan layanan antar jemput kendaraan yang akan diservice. Pelanggan bisa menikmati program layanan ini tanpa dikenakan biaya tambahan,” ungkap Wahono selaku General Manager & Strategic Planning Department DFSK Sentra Kranji-Bekasi.


Tags Terkait :
DFSK Glory 580 Dealer
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
8 Teratas Compact SUV Terlaris, Yaris Cross Peringkat Dua, Bagaimana Creta dan HR-V?

9 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Cina Yang Ada Di Indonesia (Februari 2023)

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Medium SUV Terbaru (Mei 2022)

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Merek Tiongkok Terbaru (Mei 2022)

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Penantang Jimny 5-Door Bakal Dijual Rp 280 Jutaan, Simak Bocorannya

53 menit yang lalu


Berita
Beli Wuling Berhadiah Air ev dan BinguoEV

12 jam yang lalu


Berita
Awalnya Dilarang Masuk Komplek Pemerintahan, Kini Tesla Model Y Bakal Jadi Mobil Pemerintah China

12 jam yang lalu


Berita
Bekerja Sama Dengan PLN, GAC Aion Bantu Pemerintah Kejar Target 3.000 Unit SPKLU Sepanjang Tahun

13 jam yang lalu


Berita
Geely Perkenalkan Short Blade Battery, Apa Keunggulannya?

13 jam yang lalu