Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

DFSK Glory 580 Sudah Bisa Dipesan, Garansinya 7 Tahun!

Berita
Jumat, 20 April 2018 07:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


DFSK Sokon akhirnya secara resmi memulai pemesanan mobil penumpang pertamanya berwujud SUV, Glory 580. SUV yang punya dua opsi mesin ini dijual dengan rentang harga Rp 220 sampai Rp 350 juta. Ya, sejak seremonialnya kemarin (19/4) sampai berita ini ditayangkan (20/4), DFSK Sokon masih belum merilis daftar harga tiap tipe Glory 580.

Namun yang menarik dari seremonial pembukaan pesanan Glory 580 adalah garansi yang ditawarkan. PT Sokonindo Automobile selaku APM memberikan garansi selama 7 tahun atau 150 ribu Km untuk SUV-nya ini!

BACA JUGA

 “Semua hal tersebut, berdasar pada nilai "Semua Untuk Pelanggan" milik DFSK," seru Alexander Barus, CO-CEO PT Sokonindo Automobile dalam seremonial yang berlangsung di JiExpo Kemayoran, Jakarta itu.

Glory 580 terbagi dalam 4 varian, yakni Glory 580 Comfort Version dengan tipe 5MT 1.8L dan CVT 1.5T. Sedangkan Glory 580 Luxury Version terbagi jadi tipe 6MT 1.5T dan CVT 1.5T. Seperti akhiran kode namanya, masing-masing tersedia mesin 1.500 cc turbo dan 1.800 cc, keduanya sama-sama berbahan bakar bensin.

Pada mesin 1.500 cc turbo, tenaganya diklaim mencapai 150 ps dengan torsi 220 Nm pada tipe transmisi otomatik CVT. Sementara pada varian bermesin 1.800 cc tenaga dan torsinya juga sama, 150 ps dan torsi 220 Nm.


Tags Terkait :
DFSK Glory 580
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Daftar Harga
Daftar Harga DFSK Terbaru (November 2023)

11 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga DFSK Terbaru (Agustus 2023)

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Cina Yang Ada Di Indonesia (Februari 2023)

1 tahun yang lalu


Berita
Mobil Listrik DFSK Gelora E Jadi Angkutan Penumpang Ibu Kota

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

1 jam yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

2 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

4 jam yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

5 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

6 jam yang lalu