Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Dengan Hal Ini, Harusnya Konsumen Yakin Mutu Wuling

Telah meraih kesuksesan dengan meraup 5.050 unit produknya yang telah terjual. Beginilah cara Wuling yakinkan konsumen.
Berita - Jumat, 16 Februari 2018 10:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Usia dari Wuling Motors Indonesia memang masih seumur jagung di Indonesia, bahkan eksistensi penjualannya belum mencapai satu tahun. Akan tetapi, pihak Wuling menyampaikan bahwa semenjak mulai beroperasi di Indonesia pada Agustus 2017, mereka sudah menjual sebanyak 5.050 unit produknya.

Ini adalah sebuah prestasi untuk merek baru asal Tiongkok di Indonesia. Berani menyebut sebagai prestasi dikarenakan beberapa merek asal Tiongkok yang pernah berspekulais di pasar Indonesia sebelumnya tidak memiliki usia yang lama.

BACA JUGA

Untuk itu, pihak Wuling menyampaikan keseriusan mereka untuk bisa memberikan pelayanan terbaik di tanah air dengan melakukan berbagai cara. Tentunya agar konsumen tidak hanya tertarik dengan produknya saja, tetapi juga segala faktor pendukungnya.

“Untuk meyakinkan konsumen, kami akan edukasi terus menerus. Yang jelas kami datang ke Indonesia dengan serius. Kami membangun pabrik seluas 60 hektar, integrated 30 hektar dengan supplier part. Di sana dengan adanya pabrik dan supplier part terpadu, kami akan menjamin mengenai ketersediaan spare part,” Jelas Dian Ashmahani, Brand Manager Wuling Motors yang kami temui di Yogyakarta (14/2).

Selain kegiatan produksi dan ketersediaan spare part, penyebaran produk Wuling dan sparepart juga diklaim telah digarap serius. Dengan apa membuktikannya? Yakni membuka banyak dealer yang tersebar di berbagai penjuru nusantara, sampai saat ini dealer baru masih terus dibangun.

“Mengenai aftersales dan yang lain sebagainya, saat ini di seluruh Indonesia perhari ini ada 54 dealer yang sudah beroperasi dan siap menangani konsumen. Dan akan terus bertambah, targetnya di 2018 akan menjadi 80 dealer," Tegas Dian.


Tags Terkait :
Wuling
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

11 jam yang lalu


Komparasi
Perbandingan Wuling Cloud EV dengan BYD Dolphin, Mana Yang Lebih Menarik?

4 hari yang lalu


Berita
Menjajal DC Fast Charging GB/T Milik Wuling Yang Hanya Ada 6 Titik Di Indonesia Saat Ini

1 minggu yang lalu


Mobil Listrik
Wuling Cloud EV Bakal Hadir Di India, Tentu Saja Pakai Merek MG

1 minggu yang lalu


Tips
Inilah Bukti Brand China Menguasai Pasar Mobil Listrik

1 minggu yang lalu


Berita
Ketahui Skema Garansi GAC Aion Y Plus Di Indonesia

1 minggu yang lalu


Berita
Harga GAC Aion Y Plus Resmi Dirilis, Lebih Murah Dari Chery Omoda E5

2 minggu yang lalu


Berita
Wuling Sebar Teaser Calon SUV Listrik Terbaru Mereka

2 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Bukan Bule, Justru Orang Asia Pengguna Mobil Mewah Tahan Peluru Pertama Di Dunia

5 jam yang lalu


Berita
BMW Seri-6 Bakal Terlahir Kembali, Tapi XM Tak Punya Penerus

6 jam yang lalu


Berita
Bukan Carnival Apalagi EV9, Inilah Mobil KIA Terlaris Saat Ini

10 jam yang lalu


Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

11 jam yang lalu


Berita
BYD Kembali Lewati Tesla Sebagai Penjual Mobil Listrik Terlaris di Dunia, Ini Buktinya

14 jam yang lalu