Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Wuling Confero Bisa Saja Diubah Berdasarkan Keluhan Konsumen

Meski siap menerjang banjir sekalipun, Wuling Indonesia tetap terima kenyataan jika Confero mendapat keluhan dari penggunanya kelak.
Berita
Minggu, 16 Juli 2017 11:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Wuling Confero yang bersiap mengaspal ternyata diakui pabrikannya bisa saja mendapat perubahan teknis minor. PT SGMW Motor Indonesia selaku produsen MPV baru ini mengaku siap menerima masukan teknis dari konsumennya.

Perubahan teknis yang dimaksud memang bukanlah yang meliputi rancang bangun utama Confero. "Karena sampai saat ini sudah tidak ada penyesuaian, sudah fixed. Siap dipakai konsumen Indonesia," yakin Adrianus Adjie, Manufacture Engineering Director PT SGMW yang OtoDriver temui di pabrik Wuling (11/7).

"Masukan dari konsumen pasti akan kita dengar dan tampung. Improvisasi berdasarkan masukan dari konsumen nanti pasti ada, misalnya audio tambahan, Bluetooth, GPS, atau layarnya (head unit) terlalu kecil," ujar Adrianus sambil menemani OtoDriver keliling pabriknya.

Confero yang diklaim telah dibangun berdasarkan keinginan dan kebutuhan konsumen Indonesia diyakini akan mendapat respon yang bagus. Maka ia yakin tak akan mendapat keluhan dari sisi tenis mesin dan pendukungnya. "Untuk (perubahan dan penyempurnaan) mekanikal kecil kemungkinannya," sebut Adrianus.

Bahkan Confero juga dipastikan siap menghadapi tantangan dari kondisi dan situasi banjir. Dari sisi teknis, kesiapan penantang Toyota Avanza ini disebut sangat mampu dan bisa menghadapi banjir seperti yang acap melanda Jakarta dan sekitarnya.

"Di area pengujian, kita punya simulasi banjir. Jadi semua mobil harus melewati simulasi banjir dengan ketinggian tertentu. Kita tes juga apakah ada kebocoran atau tidak, tutup Adrianus.


Tags Terkait :
Wuling Confero Pabrik
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Beli Wuling Berhadiah Air ev dan BinguoEV

Promo ini digelar salah satunya untuk peringati 7 tahun Wuling di Indonesia

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga WULING Terbaru (April 2024)

Wuling baru-baru ini menghadirkan model mobil listrik terbarunya, yakni BinguoEV.

1 tahun yang lalu


Berita
272.945 Unit LMPV Diproduksi Di Indonesia Sepanjang 2023. Siapakah Juaranya?

Segmen LMPV ini ditempati oleh 10 model

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga WULING Terbaru (Januari 2024)

 Wuling baru-baru ini menghadirkan model mobil listrik terbarunya, yakni BinguoEV.

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga WULING Terbaru (November 2023)

Wuling baru-baru ini menghadirkan model mobil listrik terbarunya, yakni BinguoEV.

1 tahun yang lalu


Berita
Wuling Gelar Promo Menarik dan Berhadiah Emas Di September Ini

Wuling promo berhadiah emas sepanjang September

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga WULING Terbaru (Agustus 2023)

Pada ajang GIIAS 2023 lalu, Wuling menghadirkan versi facelift dari Almaz.

2 tahun yang lalu


Berita
Wuling Tampil All Out Di GIIAS 2023, Banyak Tawaran Menarik

Dalam perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, Wuling Motors (Wuling) tampil all out dengan menghadirkan semua lini produknya.

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Mazda Perkenalkan Warna Baru, All New CX-5 Yang Pertama Tampil

Warna Navy Blue Mica akan dilaburkan pertama kali pada CX-5.

2 jam yang lalu


Berita
Kia Indonesia Mungkin Jual Kia Tasman Di Indonesia, Lawan Hilux

Kia Tasman diesel dibidik menjadi kandidat untuk masuk Indonesia. Simak bocorannya.

4 jam yang lalu


Berita
Kia Carens Facelift Diperkenalkan, Menandai Babak Baru Brand Kia di Indonesia

Kia Carens Facelift membuka era baru Kia di Indonesia.

6 jam yang lalu


Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

8 jam yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

9 jam yang lalu