Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Shell V-Power Dan Super Diklaim Lebih Bagus Tanpa Kenaikan Harga, Kenapa Bisa?

Berita
Rabu, 26 April 2017 17:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Shell yang baru saja merilis bensin dengan kandungan baru terbilang sangat menarik. Sebab, tanpa adanya kenaikan harga tapi bensin V-Power dan Super diklaim punya kemampuan membersihkan mesin lebih baik dan peningkatan efisiensi bahan bakar.

Sebenarnya kemampuan tersebut sudah ada pada bensin Shell sebelumnya. "Tapi kini persentase molekul zat pembersihnya lebih banyak, jadi tentu lebih ampuh," tukas Mae Ascan, senior fuel scientist Shell (25/4).

BACA JUGA

Tapi kenapa harganya tak mengalami kenaikan? "Ini bukan harga promosi, dalam waktu dekat atau lama pun kalau harganya mengalami kenaikan itu bukan karena kandungan baru ini," tambah wanita supel itu.

Saat ini harga Shell Super adalah Rp 8.400 dan Rp 9.450 untuk V-Power, harga tersebut untuk wilayah DKI Jakarta dan sudah termasuk kandungan baru bernama Dynaflex.

"Kami mau pelanggan merasakan performa baru ini, maka kami tetapkan harga yang sama," seru Mae. Masih menurutnya lagi, produk bahan bakar Shell merupakan racikan lokal, meski formula Dynaflex tersebut masih harus diimpor.

Shell percaya diri dengan teknologi baru Dynaflex, seluruh produk bensinnya akan membantu efisiensi dan meningkatkan performa mesin mobil baik usia baru maupun lama. "Tapi kembali lagi ke kondisi mesin dan gaya mengemudi, ya," tutup Mae.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Shell Bahan Bakar
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Truk
Truk dan Bus Butuh Oli Khusus?

2 hari yang lalu

Daftar Harga
Daftar Harga BBM Periode 1 November 2024

3 minggu yang lalu


Berita
1 September, Harga BBM Rame-Rame Turun Rata-Rata Rp1000/liter

2 bulan yang lalu

Berita
Shell Kembali Menggelar Kompetisi Mobil Hemat Energi, Kali Ini Pelaksanaannya di Mandalika

5 bulan yang lalu

Tips
Stop Kebiasaan Mengisi BBM Dalam Keadaan Tangki Hampir Kosong

6 bulan yang lalu


Berita
Update Harga BBM 1 Maret 2024, Harga Vivo, Shell Hingga Pertamina Naik

8 bulan yang lalu


Berita
Update Harga BBM 2024, Banyak Penurunan Harga

10 bulan yang lalu


Berita
Update Harga BBM 1 November 2023, Terjadi Penurunan Harga di Beberapa SPBU

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Inilah Bocoran Dua Model Baru Neta di 2025, Kakak Neta X Salah Satunya?

5 menit yang lalu


Bus
Puncak Perjalanan Bus Libur Nataru Tanggal 23-24 Desember 2024

1 jam yang lalu


Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

3 jam yang lalu


Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

12 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

18 jam yang lalu