Beranda Berita

Sedan Super Mewah Toyota Siap Meluncur Bulan Ini di Jepang

Berita
Selasa, 10 Oktober 2017 11:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif
Berita - Sedan Super Mewah Toyota Siap Meluncur Bulan Ini di Jepang


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Toyota bersiap menghidupkan kembali nama besar Century. Sebuah sedan ultra mewah yang generasi keduanya sempat eksis pada era 1997. Di tahun ini, menurut NetCarShow (9/10), dikabarkan akan kembali hadir dengan generasi terbaru, yaitu generasi ketiga.

Toyota mempertahankan desain khas dari Century yang klasik dan mengotak namun terlihat tetap mewah. Akan tetapi walaupun menganut desain klasik retro, Toyota memberikan sejumlah teknologi modern pada eksteriornya.

BACA JUGA

Contohnya mulai dari lampu utama bagian depan sudah menganut teknologi LED dengan desain yang terlihat futuristis, kemudian ada Day-time Running Light LED dan juga lampu belakang full LED. 

Masuk ke dalam interiornya, desain klasik retro tetap dipertahankan di sini. Akan tetapi berbagai perangkat canggih juga melengkapi interiornya demi menambah tingkat kenyamanan dari sedan ini. Jok elektrik, kursi pijat, tirai jendela, sandaran kaki, meja lipat, sound system premium dengan 20 speaker legkap hadir memanjakan penumpang.

Begitu juga dengan fitur keselamatan tingkat tinggi yang menjadi standar di sedan bongsor ini. Mulai dari Toyota Safety Sense P yang terdiri dari Collision Avoidance Support, Blind Spot Monitoring, dan Rear Cross Traffic Alert siap melindungi para penumpang.

Untuk mesinnya, ternyata Toyota sudah tidak lagi menggunakan model V12 seperti generasi sebelumnya. Dapur pacu 5.000 cc V12 berkode 1GZ-FE berganti dengan mesin 5.000 cc V8 yang bersanding dengan sistem ramah lingkungan, Toyota Hybrid System II. 

Sayangnya pihak Toyota sendiri belum memberikan detail lengkap mengenai data spesifikasinya. Mobil ini sendiri rencananya akan diluncurkan secara perdana di Tokyo Motor Show 2017 akhir Oktober 2017.


Tags Terkait :
Toyota Century
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Mudik Lebaran 2025
Artikel Terkait


Berita
Toyota Century SUV Bakal Hadir Versi GRMN-nya

6 bulan yang lalu


Berita
Toyota Berencana Pisahkan Century Jadi Merek Tersendiri. Posisinya Di Atas Lexus

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Nyatakan Bahwa Model Terbaru Century Bukan Sebuah SUV

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Rangga Akan Tampil Di Japan Mobility Show 2023

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Ajak Pengunjung Japan Mobility Show 2023 Ke Masa Depan Dengan Booth Megahnya

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Land Cruiser Mini Akan Sandang Nama Land Hopper?

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Century SUV Suguhkan Opsi Model Convertible dan Hi-Performance

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Century SUV Resmi Debut Dunia

1 tahun yang lalu


Terkini

Tips
Ketahui Tanda-Tanda Mesin Mau Overheat Dan Cara Menanggulanginya

38 menit yang lalu


Tips
Menerapakan Teknik Eco Driving Yang Bikin BBM Lebih Irit, Ini Caranya

1 jam yang lalu


Berita
Plus-Minus Mudik Pakai Hyundai Creta N-Line Turbo

6 jam yang lalu


Tips
Hindari Diet Dan Makanan Ini Jika Ingin Mengemudi Dalam Kondisi Prima Saat Arus Balik

20 jam yang lalu


Berita
Toyota Fortuner Terbaru Lebih Nyaman Dibawa Ke Pegunungan Ketimbang Seri Terdahulu, Ini Faktor Pembedanya

20 jam yang lalu