Pertamina hadirkan produk barunya yaitu Pertamax Turbo pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di ICE, BSD. Produk ini diklaim memiliki kadar RON dengan angka 98.
Pertamina menghadirkan bahan bakar ini untuk bisa memenuhi kebutuhan para pemilik mobil sport, mobil-mobil premium dan juga kendaraan roda dua yang membutuhkan bahan bakar yang memiliki kualitas lebih baik dibandingkan dengan yang ada saat ini. "Banyak orang yang merasa pakai Pertamax Plus masih kurang, namun beli Pertamax Racing kemahalan. Jadi inilah jawabannya," ungkap Ahmad Bambang selaku Direktur Pemasaran Pertamina.
Menariknya, Indonesia bukan menjadi negara pertama peluncurannya dilakukan tapi melainkan di Belgia karena ini merupakan produk yang dikembangkan Pertamina bersama Lamborghini yang lebih kearah untuk mobil-mobil yang bermesin baru. Soal harganya, Pertamax Turbo dibanderol RP 8.700 / liter. Ini jauh lebih murah dibandingkan dengan Pertamax Racing. Juga jauh lebih rendah dari prediksi sebelumnya yang Rp 10 ribuan per liter.
Namun soal Pertamax Turbo adalah pengganti dari Pertamax Plus masih belum terjawab. "Lihat saja nanti," tutup Wianda. Yang pasti, saat ini yang sudah kami lihat di beberapa SPBU, keberadaan Pertamax Plus sudah digantikan oleh Pertamax Turbo.