Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Honda CR-V Facelift Muncul di Thailand, Terakhir Sebelum Generasi Baru?

Honda CR-V generasi terbaru isunya segera meluncur dalam waktu dekat. Hadirnya CR-V facelift di Thailand ini malah disebut ada kaitannya dengan persiapan kemunculan generasi terbaru itu.
Berita
Senin, 26 September 2016 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Honda CR-V akhirnya tampil edisi terbarunya di Thailand dengan mengusung tampilan facelift. Hal ini disebut-sebut malah sebagai persiapan kemunculan generasi terbarunya yang belakangan beritanya kian hangat.

Dilansir laman lokal Thailand, Bangkokpost (21/9) tersiar kabar kemunculan edisi facelift dari CR-V ini sebagai penghabisan stok untuk persiapan hadirnya generasi terbaru di 2017. Memang isu mengenai CR-V generasi terbaru belakangan santer terdengar di jagad maya setelah ramai penampakannya di Amerika Serikat.

Honda sendiri memang belum mengkonfirmasi apakah CR-V yang disinyalir akan berkapasitas tujuh penumpang itu jadi model global atau tidak. Tapi bukan tak mungkin Thailand jadi pasar percobaan untuk mendaratkannya guna menjawab tantangan dari Mitsubishi maupun Toyota yang duluan sukses dengan Pajero Sport dan Fortuner.

Generasi baru CR-V diduga akan 7-seater dan siap meluncur tahun depan

Sementara CR-V facelift yang baru saja diperkenalkan di negeri Gajah Putih ini hanya diberi perubahan minor dengan pemakaian grill depan berlabur chrome, lampu depan HID, bumper depan lebih agresif, dan pemakaian pelek 18 inci model baru.

BACA JUGA

Mesinnya sendiri masih serupa dengan CR-V Thailand sebelumnya, yakni unit 2.000 cc penenggak bensin berpenggerak empat roda alias 4WD. Mobil ini di Indonesia punya harga termurah Rp 402 jutaan. Sedangkan varian facelift ini di Thailand banderol termurahnya 1.417.000 Baht atau sekitar Rp 530 jutaan.


Tags Terkait :
Honda CR-V Mitsubishi Toyota Pajero Sport Fortuner
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Honda CR-V Second Harganya Mirip LCGC Keluaran Baru

Siapa tak tahu dengan Honda CR-V. SUV Honda satu ini tergolong populer sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia.

6 tahun yang lalu


Tips
Mobil Honda Usia 4 Tahun AC-nya Tak Dingin? Cek Bagian Ini

Beberapa model Honda yang sedikit berumur seringkali memiliki masalah pada bagian sistem pendinginan.

6 tahun yang lalu


Berita
Jadi Bahan Pertimbangan Anda Untuk Membeli, Inilah 5 Mobil Seken Paling Laris di 2020

Ada 5 model dari berbagai pabrikan yang ternyata sekennya cukup diminati para konsumen sepanjang 2020. Inilah bocorannya.

4 tahun yang lalu


Used Car
Naksir Honda CR-V Generasi Ke-3? Waspadai Hal Ini.

Honda CR-V menjadi salah satu SUV paling laris di tanah air.

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Geely Bakal Kembali Bawa Zeekr Dan Perkenalkan Brand Lynk & Co Di Indonesia

Zeekr dan Lynk & Co bakal hadir di Indonesia dibawah naungan Geely Group.

10 jam yang lalu


Berita
Dunlop Rilis Ban Blue Response TG, Penerus SP Sport LM705

Dunlop merilis ban baru yang bisa digunakan semua mobil, baik ICE maupun EV.

10 jam yang lalu


Berita
GAC-Toyota bZ7, Kolaborasi Teknologi Dengan Xiaomi Dan Huawei

GAC-Toyota bZ7, sedan listrik murni di segmen D, dijadwalkan meluncur resmi Maret mendatang.

15 jam yang lalu


Berita
Setelah G3 dan G3+, Polytron Bersiap Hadirkan Mobil Listrik Terbaru

Polytron bersiap meluncurkan mobil listrik terbaru tahun ini. Isyarat kuat mengarah ke segmen SUV listrik dengan produksi lokal CKD di Indonesia.

17 jam yang lalu


Berita
Veloz Hybrid EV Lintas Nusa Tuntas, Tempuh 7.000 km Non Stop

Veloz Hybrid EV Lintas Nusa resmi capai garis finish di Medan Sumatera Utara.

19 jam yang lalu