Jangan Hanya Digunakan Untuk Selfie, Begini Cara Merawat Sunroof

Jangan Hanya Digunakan Untuk Selfie, Begini Cara Merawat Sunroof

Meski bukan fitur utama di dalam suatu mobil, namun sunroof terkadang menjadi fitur yang menambahkan nilai sebuah mobil. Hadirnya sunroof seolah menambah kesan mewah serta kini menjadi salah satu fitur penting ketika Anda ber-swafoto di mobil.

Namun, tahukah Anda bahwa sunroof membutuhkan perawatan? Ribut Raharjo selaku pemilik bengkel spesialis BMW Key Auto di kawasan Jakarta Selatan menjelaskan beberapa hal penting untuk menjaga sunroof agar tetap awet.

“Tidak hanya merek BMW, tetapi perawatan sunroof kurang lebih sama saja pada mobil merek apapun. Hal-hal ini yang perlu diperhatikan,” ungkap Raharjo ketika dihubungi oleh tim OtoDriver (15/7).

Bersihkan sunroof secara rutin

 

Ketika Anda membuka sunroof, mungkin Anda sering mengabaikan kondisi kebersihan rel sunroof. Mulai dari debu, pasir hingga kerikil yang dapat menempel di rel sunroof. Akibatnya, rel jadi bergesekan langsung dan membuat macet jalur rel. Bila dibiarkan lama tanpa dibersihkan, otomatis kotoran akan menumpuk di rel sehingga mengganggu jalur pembuangan air. Akibatnya, saluran drainase pun tersumbat. Ketika air menggenang, rel lama-kelamaan akan berkarat dan akhirnya memicu kebocoran.

 

Lindungi rel sunroof

 

Bukan hanya kaca sunroof yang harus dirawat. Anda juga harus memperhatikan kondisi rel sunroof. Rel sunroof bisa saja rusak karena teralu sering digunakan atau termakan usia. Perawatan rel sunroof sebenarnya sangat sederhana. Cukup lapisi rel dengan lapisan gemuk cair dan bersihkan kerak dan karat agar rel kembali lancar bergerak.

 

Jangan diamkan sunroof terlalu lama

 

Mobil yang tidak digunakan dalam waktu lama bisa rusak dengan sendirinya. Sunroof juga demikian. Bila tidak digunakan terlalu lama, maka bisa saja rusak. Meskipun Anda tidak pernah menggunakan mobil tersebut, setidaknya gerakkan sunroof dengan membuka dan menutupnya minimal 3 minggu sekali agar rel tidak lengket di kaca sunroof dan akhirnya sulit untuk dibuka.

 

Keringkan setelah terkena air

 

Jangan pernah membiarkan rel sunroof terlalu lama basah. Hal ini untuk mencegah karat timbul dan merusak kinerja rel sunroof itu sendiri. Selain itu, kaca sunroof juga wajib dikeringkan. Jangan sampai waterspot atau jamur kaca merusak penampilan sunroof Anda. Air yang dibiarkan mengering dengan sendirinya juga bisa menjadi kerak yang akan mengganggu penampilan serta kinerja.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com