Sampai periode pencatatan bulan Februari 2024 pada data Korlantas Polri, jumlah bus yang beredar di seluruh Indonesia sebanyak 269.486 unit. Provinsi Jawa Timur masih jadi wilayah dengan jumlah bus terbanyak yaitu 42.968 unit. Angka ini naik dibandingkan pecatatan pada bulan Juni tahun 2023 yang angkanya 41.419 unit.
Berdasarkan periode pencatatan data yang sama untuk tahun ini wilayah Polda Metro menempati posisi kedua sebagai wilayah terbanyak populasi busnya dengan angka 39.056 unit. Disusul provinsi Jawa Tengah dengan 35.110 unit, dan jawa Barat dengan populasi bus sebanyak 24.357 unit.
Sementara itu, lembaga riset asal Amerika Serikat, Statista, menyebutkan bahwa untuk semuruh wilayah di Indonesia pada tahun 2024 akan ada unit bus baru sebanyak 2.320 unit. Sementara tiap tahun akan produksi bus baru berbagai ukuran di kisaran 2.200 unit tiap tahunnya.
Tentu saja poyeksi populasi itu akan berbanding lurus dengan penjualan sasis baru yang dicatat oleh pihak Gaikindo. Ada tiga ‘cluster’ sasis bus yang tercatat; GVW 5-10 ton, GVW 10-24 ton, dan GVW 24 ton ke atas.
Di segmen GVW 5-10 ton, yang umumnya akan berupa bus medium, ada tiga kampiun asal Jepang yang bercokol; Mitsubishi Fuso, Hino, dan Isuzu. Masing-masing mencatatkan penjualan retail (berbagai varian); 288 unit, 112 unit, dan 446 unit.
Segmen GVW 10-24 ton, diisi dua jagoan yaitu Hino dan Mercedes-Benz. Varian yang banyak dikenal pada segmen ini seperti RM280 dan OH 1626L. Penjualan semua varian selama kuartal pertama 2024 adalah 284 unit dan 219 unit.
Nah, untuk ‘Segmen Sultan’ yaitu GVW 24 ton ke atas berisi Mercedes-Benz dan Scania, ada nama-nama tenar seperti OC 500 RF2542 DD maupun K410 CB. Setiap merek secara kumulatif bisa melepas unit sebanyak 1 unit dan 22 unit. Semua varian bertransmisi otomatis.
Baca juga: Penjualan Sasis Bus Akhir Tahun 2023, Mitsubishi dan Hino Penguasanya
Baca juga: New Armada Rilis 5 Bus Baru Pesanan PO Arimbi
Hino andalkan seri RK dan RM di segmen "Big Bus"
Mercedes-Benz OF 917 unggulkan daya angkut dan kenyamanan penumpang serta ketangguhan performa
#penjualanbus #indonesia #rm280 #oh1616 #nrl55b #mistusbishi #hino #isuzu #scania #mercedesbenz