OTODRIVER – Kru OtoDriver berkesempatan untuk memenuhi undangan dari Zeekr menuju markas besarnya di Cina. Kami berkesempatan untuk mengunjungi Pusat research and development dan juga design studio Zeekr di Shanghai,
Di kantor tersebut berfokus untuk mendesign dan mengembangkan seluruh rancangan mobil Zeekr mulai dari sketsa sampai naik produksi. Keberadaan Zeekr Design Studio di Shanghai merupakan bagian dari evolusi global sekaligus memberikan wawasan penting kepada dunia soal pasar otomotif Tiongkok yang sangat dinamis.
Studio yang baru dibuka beberapa bulan ini adalah akar dari lahirkannya mobil-mobil futuristik mereka, ada beberapa yang unik dari Zeekr Design Centre ini.
Mereka punya beberapa divisi yang difokuskan untuk mengerjakan hal tertentu saja seperti UI/UX dan Jok. Iya setiap jok mobil Zeekr didesain dan dirancang khusus dan berbeda-beda untuk mendapatkan rasa berkendara yang pas dan nyaman pada masing-masing mobil mereka. Terlihat sekali dalam hal ini Zeekr memang sangat serius untuk membangun seluruh mobilnya.
“Studio Shanghai akan memastikan desain Zeekr tetap menjadi yang terdepan dalam inovasi. Studio ini akan membantu menumbuhkan kreativitas dan bisa berperan sebagai pusat kolaborasi untuk beragam talenta. Saya menantikan babak baru ini dalam karir saya,” ujar Javier Garcia Gallardo selaku Head of Zeekr Art Design di Shanghai Cina, Senin (9/9).
Seperti diketahui sebelumnya, Zeekr merupakan merek yang berfokus pada mobil listrik dan berada di bawah naungan Geely Group. Saat ini, mereka memiliki beberapa model mobil listrik yang cukup fenomenal, seperti Zeekr 001, Zeekr 007, Zeekr 009, Zeekr X, dan juga Zeekr Mix. (DA/AW).