Melihat Harga Jual Baru dan Seken Suzuki Ignis, Ternyata Stabil

Suzuki Ignis merupakan salah satu mobil perkotaan yang memiliki desain menarik dan paling mirip dengan Kei Car yang ada di Jepang. Hasilnya banyak yang suka, hal tersebut membuat harga jual stabil.
Penulis: Ahmad Biondi
Kamis, 12 Januari 2023 11:00 WIB
Berita - Melihat Harga Jual Baru dan Seken Suzuki Ignis, Ternyata Stabil
Bagikan ke:

Suzuki Ignis merupakan salah satu mobil perkotaan yang memiliki desain menarik dan paling mirip dengan Kei Car yang ada di Jepang. Alhasil tidak hanya remaja, orang dewasa pun suka dengan tampilannya yang cenderung kotak dan gagah ini.

Tapi sayangnya, Ignis tidak masuk skema PPnBM karena Suzuki masih mengirim mobil ini langsung dari India. Hal tersebut membuat harga jualnya stabil.

Namun seperti tertulis dalam situs resmi PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dan berbagai situs jual beli mobil bekas terpercaya yang ada di Indonesia, OtoDriver menemukan harga jual rata-rata untuk Ignis terbaru.

Foto - Melihat Harga Jual Baru dan Seken Suzuki Ignis, Ternyata Stabil

Baru

Suzuki Ignis GX MT Rp 207,2 juta

Suzuki Ignis GX AGS Rp 217,5 juta

Bekas

Suzuki Ignis tahun 2017-2019 Rp 120-140 jutaan

Suzuki Ignis tahun 2020-sekarang Rp 130-170 jutaan

Sebagai catatan, Ignis dipersenjatai mesin 1.200 cc bertenaga 83 HP per 6.000 rpm dan torsi 108 Nm di 4.400 rpm dengan pilihan transmisi manual atau AGS (Automatic Gear Shift).

#suzuki #ignis

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.