Beranda Berita

Mengenal Crumple Zone, Struktur Penyelamat Nyawa Penumpang

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Minggu, 17 Maret 2019 08:00 WIB
Berita - Mengenal Crumple Zone, Struktur Penyelamat Nyawa Penumpang
Bagikan ke:

Salah satu ciri dari mobil modern adalah adanya konstruksi crumple zone. Apa itu crumple zone? Itu adalah sebuah struktur yang dirancang sedemikian rupa agar dapat meredam dan menyerap gaya kinetik yang terjadi pada saat terjadi tabrakan.

Tujuannya, agar energi yang terjadi saat benturan tidak diteruskan ke dalam kabin. Wujud mobil paska benturan boleh saja hancur, namun penumpang di dalamnya terlindungi.

Untuk dapat menyerap energi benturan, beberapa bagian dari kendaraan dirancang sedemikian rupa supaya ‘rapuh’. Zona yang ‘rapuh’ inilah yang menjadi media serap energi kinetic saat tabrakan.

Foto - Mengenal Crumple Zone, Struktur Penyelamat Nyawa Penumpang

Seperti dilansir driving.ca, konsep peredam energi kinetik ini dipaparkan oleh Béla Barényi seorang berkebangsaan Austria di 1937, lalu dipatentkan pada 1941.

Namun Barényi baru benar-benar menuangkan konsepnya ini saat bekerja di Mercedes-Benz pada  tahun 1952. Wujud dari konsepnya dituangkan pada sedan Mercedes-Benz W120 ‘Ponton’ pada tahun 1953. Namun pabrikan Jerman ini baru benar-benar mengaplikasikan pada produk masalnya pada 1959, tepatnya pada sedan W111 ‘Fintail’.

Salah satu ciri dari mobil modern adalah konstruksi crumple zone yakni struktur yang dirancang sedemikian rupa agar dapat meredam dan menyerap gaya kinetik yang terjadi pada saat terjadi tabrakan.

Tujuannya, agar energi yang terjadi saat benturan tidak diteruskan ke dalam kabin.  Wujud mobil paska benturan boleh saja hancur, namun penumpang di dalamnya terlindungi.

Untuk dapat menyerap energi benturan, beberapa bagian dari kendaraan dirancang sedemikian rupa supaya ‘rapuh’. Zona yang ‘rapuh’ inilah yang menjadi media serap energi kinetic saat tabrakan.

Seperti dilansir driving.ca, konsep peredam energi kinetik ini dipaparkan oleh Béla Barényi seorang berkebangsaan Austria di 1937, lalu dipatentkan pada 1941.

Namun Barényi baru benar-benar menuangkan konsepnya ini saat bekerja di Mercedes-Benz pada  tahun 1952. Wujud dari konsepnya dituangkan pada sedan Mercedes-Benz W120 ‘Ponton’ pada tahun 1953. Namun pabrikan Jerman ini baru benar-benar mengaplikasikan pada produk masalnya pada 1959, tepatnya pada sedan W111 ‘Fintail’.

Foto - Mengenal Crumple Zone, Struktur Penyelamat Nyawa Penumpang

#crumple-zone #safety #mercedes-benz

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.