Beranda Berita

Livina Berbasis Xpander Meluncur Pekan Depan?

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Kamis, 14 Februari 2019 08:00 WIB
Berita - Livina Berbasis Xpander Meluncur Pekan Depan?
Bagikan ke:

Sepucuk undangan masuk ke email redaksi OtoDriver tadi malam (13/2). Tak lain tak bukan dikirim oleh PT Nissan Motor Indonesia mengenai undangan yang diduga adalah momen peluncuran Livina generasi terbaru berbasis Xpander.

Bahkan dalam momen peluncuran tersebut, kami duga yang meluncur bukan cuma Livina model baru, tapi juga sebuah model lain yang mengalami penyegaran.

Foto - Livina Berbasis Xpander Meluncur Pekan Depan?

"Join us as we bring the New and the All New" itulah subyek surat elektronik yang berisi undangan peluncuran tadi. Acara peluncuran ini sendiri akan berlangsung pada Selasa, 19 Februari 2019 di kawasan Jakarta Pusat.

Yang meyakinkan bahwa undangan ini adalah momen peluncuran Livina generasi terbaru adalah adanya gambar teaser yang memperlihatkan lampu depan. Penampakan teaser lampu depan ini sangat identik dengan yang ada pada Spy Shot Livina beberapa hari lalu. 

Foto - Livina Berbasis Xpander Meluncur Pekan Depan?

Maka kemungkinan yang dimaksud "All New" dalam undangan di atas adalah benar-benar Livina generasi terbaru berbasis Xpander. Lantas apa yang dimaksud "New"?

Dugaan kami "New" tersebut adalah peluncuran sebuah model facelift, bisa jadi X-Trail atau Serena. Dua versi facelift model ini sudah lebih dahulu meluncur di Jepang dan Thailand. 

Ada kemungkinan versi facelift untuk Indonesia hanya serupa eksteriornya saja dengan di dua negara tersebut. Namun untuk mesin maupun kelengkapan fitur tentu disesuaikan untuk pasar tanah air.

Pantau terus OtoDriver untuk perkembangan peluncuran mobil baru Nissan ini. 

#nissan #grand-livina #livina #mitsubishi #xpander #x-trail

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.