Carry Generasi Terbaru Tak Ada Varian MPV, Suzuki Lakukan ini

New Carry dengan ubahan khusus bisa didapatkan dengan harga sebagai berikut.
Penulis: Danu P Dirgantoro
Senin, 6 Mei 2019 11:00 WIB
Berita - Carry Generasi Terbaru Tak Ada Varian MPV, Suzuki Lakukan ini
Bagikan ke:

Suzuki Carry pick up generasi terbaru sudah satu minggu eksis di Indonesia sejak diluncurkan pada pekan lalu. Namun yang diluncurkan hanyalah model pick up-nya saja. 

Pada Carry generasi terbaru ini ternyata Suzuki tidak membuat versi MPV alias minubus-nya. Padahal pada Carry lawas selalu ada versi MPV-nya yang lahir langsung dari pabrik Suzuki.

Namun PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tetap memamjang Carry generasi terbaru dengan wujud minibus. Namun varian tersebut merupakan hasil karoseri yang direkomendasikan pabrikan.

Foto - Carry Generasi Terbaru Tak Ada Varian MPV, Suzuki Lakukan ini

Suzuki memberikan wujud rekomendasi perubahan ke MPV untuk berbagai kegunaan. Mulai dari sebagai ambulance, mobil toko, mobil boks, sampai angkutan kota.

Untuk unit modifikasi khusus ini, Suzuki tidak hanya melayani pemesanan fleet tetapi juga konsumen perorangan. Konsumen hanya perlu datang ke diler-diler resmi Suzuki dan melakukan pemesanan unit modifikasi New Carry yang diinginkan. 

Foto - Carry Generasi Terbaru Tak Ada Varian MPV, Suzuki Lakukan ini

Suzuki juga telah bekerjasama dengan beberapa perusahaan leasing untuk mempermudah pelanggan dalam memiliki New Carry yang dimodifikasi. Proses yang dibutuhkan untuk varian khusus New Carry adalah sekitar satu hingga tiga bulan, sesuai dengan model yang dibutuhkan.

New Carry dengan ubahan khusus bisa didapatkan dengan harga sebagai berikut:

Foto - Carry Generasi Terbaru Tak Ada Varian MPV, Suzuki Lakukan ini

#suzuki #carry #pick-up

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.