Beranda Berita

Berpotensi Kebocoran Bensin, Audi Recall 240 Ribu Unit Lebih di AS

Berita
Penulis: Hariawan Arif
Rabu, 17 Mei 2017 13:00 WIB
Berita - Berpotensi Kebocoran Bensin, Audi Recall 240 Ribu Unit Lebih di AS
Bagikan ke:

Secanggih apapun teknologi yang ada pada sebuah mobil, pasti tetap saja memiliki suatu kelemahan yang dihadapi. Terkadang beberapa jadi masalah dan memiliki potensi sangat berbahaya. Contohnya seperti kebocoran BBM.

Seperti yang diberitakan Carscoops (15/5), salah satu contohnya adalah Audi yang saat ini mengumumkan akan melakukan recall terkait permasalahan pada sambungan yang retak pada jalur BBM dengan pompanya sehingga memungkinkan terjadinya kebocoran.

Foto - Berpotensi Kebocoran Bensin, Audi Recall 240 Ribu Unit Lebih di AS

Audi akan memberikan penggantian jika memang sudah terlihat retakan pada sambungan jalur BBM tersebut. Namun jika belum, Audi akan memberikan treatment khusus untuk mencegah terjadinya keretakan nantinya.

Permasalahan ini membuat Audi di Amerika Serikat mengumunkan penarikan kepada 240.486 unit produk SUV-nya, yaitu Q5 rakitan 2013 hingga 2017 dan Q7 rakitan 2015. Merek asal Jerman ini sebenarnya juga sudah pernah melakukan penarikan pada 143.214 unit SUV-nya yang sama.

Namun kala itu berlaku terhadap tahun produksi yang lebih tua, yaitu Q5 tahun 2009 dan Q7 tahun 2007.

Baca juga:

SPY SHOT: Mazda CX-8 2018 Tertangkap Kamera

#audi #q5 #q7

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.