Wuling Cortez Turbo dan Confero E-Clutch Resmi Muncul

Wuling Cortez Turbo dan Confero E-Clutch Resmi Muncul

Dua varian Wuling resmi diperkenalkan ke awak media. Varian tersebut merupakan Cortez CT dan Confero S ACT.

Untuk Wuling Cortez CT, varian ini dilengkapi dengan mesin turbo yang serupa dengan milik Almaz. Yakni mesin 1.500 cc turbo 4 silinder dengan tenaga 140 dk dan torsi 240 Nm serta berpadu dengan transmisi CVT.

 

Di bagian interiornya pun juga mendapatkan improvisasi. Di antaranya adalah warna interior baru, hadirnya fitur Engine Start Stop Button serta layar instrumen Full Color. Sementara fitur-fitur unggulan lainnya yang terdapat pada varian Cortez terdahulu tetqp dipertahankan.

Sementara untuk varian Confero, model ini mendapatkan varian transmisi baru berupa Auto Clutch Transmission (ACT). Namun, tipe ini berbeda dengan transmisi Automated Manual Transmission (AMT) yang dimiliki oleh Wuling Cortez.

 

Transmisi ini memiliki mekanisme yang serupa dengan transmisi manual. Akan tetapi pada bagian kopling mendapatkan penambahan Control Module untuk menggantikan pedal kopling. Sehingga pengguna merasakan berkendara mobil bertransmisi manual tanpa perlu menginjak pedal kopling.

Namun sayangnya, Wuling Indonesia belum membeberkan harga resmi dari kedua varian Wuling ini.

Adit

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com