Toyota Voxy Sudah Bisa Dipesan, Estimasi Termurah RP 450 Jutaan

Toyota Voxy Sudah Bisa Dipesan, Estimasi Termurah RP 450 Jutaan

Tanda-tanda Toyota Voxy segera mengaspal di Indonesia semakin santer. MPV berpintu geser yang diproyeksi akan menggantikan Toyota Nav1 itu sudah mulai ditawarkan Wiraniaga Toyota.

Seperti yang ditawarkan salah seorang tenaga penjual dari dealer resmi Toyota di daerah Jakarta Selatan (15/7), konsumen yang tertarik sudah bisa memesannya. "Sekarang kita sudah bisa buka pemesanan Toyota Voxy," ujar sang Wiraniaga tanpa menyebut berapa nominal yang wajib dibayar untuk tanda jadi.

Kendati demikian, ia menyebut bahwa calon MPV baru Toyota ini punya banderol yang tak sampai menyentuh Rp 500 juta untuk kondisi on the road DKI Jakarta. "Estimasi harganya mulai dari Rp 450 sampai 470 jutaan, Pak," ujarnya pada kru OtoDriver.

Menariknya, ia menyebut bahwa Voxy akan resmi meluncur pada bulan depan. Kemungkinan besar yang dimaksud adalah peluncuran di momen GIIAS 2017. 

MPV yang kabarnya akan didatangkan langsung dari Jepang ini akan menggendong mesin 2.000 cc berkode 3ZR-FAE. Di negara matahari terbit, Voxy sebenarnya punya varian mesin hybrid, tapi kecil kemungkinannya untuk turut dikapalkan ke Indonesia. 

Baca juga:

GALERI: Inilah Wujud Utuh Toyota Voxy Sang Pengganti Nav1

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com