Toyota C-HR Edisi Khusus Dapati Fitur 360 Derajat yang Bukan Kamera

Toyota C-HR Edisi Khusus Dapati Fitur 360 Derajat yang Bukan Kamera

Toyota Inggris tengah bekerja sama dengan JBL untuk membuat edisi khusus C-HR dengan nama Neon Lime By JBL. Hanya akan diproduksi sebanyak 2.000 unit, crossover ini mendapatkan fitur 360 derajat.

Jangan salah, fitur 360 derajat tersebut bukanlah teknologi pemantauan kamera, namun sistem audio. Teknologi tersebut telah diracik khusus oleh JBL. 

 

Nama lengkap dari fitur audio di crossover tersebut adalah 360? JBL Music Experience Pack, berisi satu set speaker dan headphone berlabel JBL, lengkap dengan langganan layanan streaming musik dari Deezer.

Khusus varian terbatas ini, jok bagian depan menggunakan model sport yang dibungkus dengan kulit hitam dan Alcantara.

 

Warna cerah bodi terlihat sangat kontras dengan atap berkelir hitam dan pelek hitam matte berukuran lingkar 18 inci.

Untuk sektor jantung pacu, mobil ini menggabungkan mesin 1.800 cc dengan motor listrik yang menghasilkan tenaga sebesar 120 dk. Bicara soal harga, Toyota C-HR Neon Lime By JBL ini dijual dengan harga mulai dari 21.885 Pounds atau setara dengan Rp 405 jutaan.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com