Punya RP 20 Jutaan, Pilih Iphone X atau Honda Mobilio?

Punya RP 20 Jutaan, Pilih Iphone X atau Honda Mobilio?

Belakangan ini, publik dunia dibuat gempar oleh kehadiran iPhone X. Ponsel pintar lansiran Apple ini sendiri menawarkan berbagai fitur canggih dan berhasil "menghipnotis" jutaan konsumen untuk memburunya. Tak terkecuali di Indonesia.

Banderol harganya pun tidak main-main. Saat tim OtoDriver menelusuri harga distributor di Indonesia via media sosial Instagram, patokan harganya mencapai Rp 23,2 juta. Meski harganya relatif mahal, namun nyatanya gadget terbaru ini pun sangat menarik minat masyarakat Indonesia. 

 

Tanpa sadar, banderol harga Iphone X tersebut hampir menyamai uang tanda jadi alias DP untuk beberapa jenis mobil. Salah satunya Honda Mobilio. Salah satu tenaga penjual dari Honda Union Motor, Karmana menjelaskan, LMPV ini bisa dipinang hanya dengan dengan membayar Rp 27,8 juta sebagai tanda jadi.

“DP Honda Mobilio mulai dari Rp 27,8 juta dengan tenor 5 tahun,” ujar Karmana. Secara tidak langsung, dengan selisih hampir Rp 5 juta, Anda bisa memilh, sebuah telpon genggam high end, atau sebuah mobil MPV yang mampu mengangkut 7 orang serta yang paling bertenaga di kelasnya.

IPhone X sendiri merupakan ponsel yang sangat kekinian. Dengan harga yang selangit tersebut, terdapat fitur-fitur paling canggih di kelasnya. Jadi, pilih iPhone X atau Honda Mobilio?

Unsur keutamaan fungsi lah jawabannya. Lebih perlu alat transportasi maka bisa pertimbangkan Mobilio, sedangkan jika Anda perlu alat komunikasi maka bisa pikir-pikir uantuk meminang ponsel IPhone X.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com