Pelumas Lubrication Engineers Tebar Promo di GIIAS 2018

Pelumas Lubrication Engineers Tebar Promo di GIIAS 2018

Lubrication Engineers (LE) kembali menunjukkan eksistensinya di pasar pelumas otomotif tanah air. Pelumas ini telah bermain di pasar industri, kendaraan alat berat, dan kendaraan komersial. 

Pada ajang GIIAS 2018 kali ini, LE hadir untuk mesin mobil penumpang. Setidaknya ada empat produk baru yang ditawarkan, yakni:

-Lubrication Engineers 2421 Full Torque S Diesel Fuel Improver

-Lubrication Engineers 8521 Monolec Tetra Syn Engine Oil SAE 5W20

-Lubrication Engineers 8531 Monolec Tetra Syn Engine Oil SAE 5W30

-Lubrication Engineers 8700 Monolec Engine Oil SAE 15W40.

 

Sementara itu, pelumas ini diklaim memiliki beberapa zat aditif untuk memberikan perlindungan menyeluruh terhadap komponen mesin. Di antaranya Almasol, Monolec, Duolec, dan Quinplex. Keempat aditif ini dikembangkan khusus untuk produk LE.

“Pelumas LE kami harapkan dapat bersaing kompetitif untuk pasar mobil kelas menengah hingga mobil mewah. Harga yang kami tawarkan setara dengan kualitas yang kami tawarkan, namun dapat memberikan penghematan terhadap biaya perawatan kendaraan,” ujar Natalyus Purnomoadi, Marketing Manager Retail PT Timurraya Kurnia Manunggal selaku distributor pelumas LE.

Selama GIIAS 2018, pelumas LE memberikan promo menarik, yakni program penjualan berupa free uang elektronik sebesar Rp 250.000

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com