Oli Resmi Toyota Indonesia Sabet Penghargaan dari Kementerian Perdagangan

Oli Resmi Toyota Indonesia Sabet Penghargaan dari Kementerian Perdagangan

Toyota Motor Oil (TMO) yang merupakan oli genuine Toyota mendapatkan sebuah apresiasi dari Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan (DJPEN Kemendag). Desain grafis dan kemasan TMO Engine Oil itu menjadi salah satu pemenang dalam ajang Good Design Indonesia (GDI) 2018.

Toyota melakukan perubahan desain kemasan dan tutup botol TMO dengan teknologi baru system ratchet & snap cap bottle dimana tutup dan botol menyatu untuk mencegah penggunaan kembali kemasan. Tutup botol menggunakan teknologi baru multicolor cap yang merupakan konsep desain pertama di dunia dimana bagian segel botol juga berfungsi sebagai penutup botol setelah pemakaian.

“Terima kasih atas apresiasi yang diberikan pemerintah melalui DJPEN Kemendag sehingga salah satu genuine parts Toyota yang telah diproduksi di Indonesia, yaitu TMO Engine Oil berhak meraih penghargaan Good Design Indonesia (GDI) Award pada tahun ini untuk kategori grafis dan kemasan," ujar Widyawati Soedigdo selaku Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM) dalam siaran persnya (18/7). 

 

 

Pada kompetisi desain yang melibatkan peran serta Japan Institute of Design Promotion (JDP) dan Japan External Trade Organization (JETRO) itu TMO Engine Oil dinilai memiliki desain grafis dan kemasan yang memenuhi kriteria desain produk ekspor. Hal ini membuat oli tersebut tak hanya diterima pasar dalam negeri tetapi juga pasar global.

“Kami berharap, apresiasi yang diraih TMO Engine Oil ini makin meyakinkan para pelanggan akan keseriusan Toyota mewujudkan komitmennya untuk senantiasa mengembangkan kualitas oli mobil yang memenuhi standar dunia, baik dari kualitas oli maupun desain kemasana pelindungnya sehingga mampu memberikan kepuasan bagi para penggunanya,” kata 

Sebagai informasi, Toyota memiliki tujuh varian produk TMO yang terdiri dari 4 line-up untuk gasoline engine dan 3 line-up untuk diesel engine. Ke-4 varian TMO untuk gasoline engine adalah TMO Original Formula 10W-30 SL, TMO Synthetic Formula 10W-40 SN, TMO Full Synthetic 5W-30 SN GF-5, dan TMO Full Synthetic 0W-20 SN GF-5. Sedangkan  tiga varian TMO untuk diesel engine adalah TMO Original Formula 15W-40 CH-4, TMO Synthetic Formula 15W-40 CI-4, dan TMO Full Synthetic Diesel 5W-30 ACEA A5/B5.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com