Kenapa Mobil Bekas di OLX Menggunakan Harga Kredit?

Kenapa Mobil Bekas di OLX Menggunakan Harga Kredit?

Saat ini situs platform jual beli mobil bekas secara online semakin merebak. Tentunya, dengan platform ini, calon konsumen menjadi dipermudah untuk membeli mobil bekas pilihannya.

Salah satu platform tersebut adalah OLX.co.id. Ribuan mobil bekas dari berbagai merek terpampang diiklankan pada situs ini.

Namun bagi Anda yang sedang mencari mobil bekas di situs ini agar lebih memperhatikan harga jual yang tertulis di iklan. Pasalnya, pedagang mobil bekas yang mengunggah iklan di situs ini sebagian besar menggunakan harga skema kredit, bukan harga tunai.

Lantas apa alasannya? Agung Iskandar, Direktur Marketing CTX dan OLX Indonesia menjelaskan harga kredit yang dicantumkan tersebut guna mendapatkan daya tarik tersendiri bagi calon konsumen

“Kita semua tahu, bahwa tujuan utama pedagang melakukan posting iklan dengan tujuan mobil tersebut terjual. Dan salah satu daya tarik utamanya kalau harga jualnya lebih murah. Intinya, pedagang mencantumkan harga semurah mungkin agar memiliki posisi lebih baik dibandingkan iklan lainnya,” paparnya saat diwawancarai di Jakarta Selatan (22/1).

Jika Anda berniat untuk meminang mobil bekas secara tunai, jangan khawatir. Setiap pengiklan wajib mencantumkan harga tunai di kolom deskripsinya.

“Namun bagi pedagang yang mencantumkan harga kredit wajib pula mencantumkan harga cash pada kolom deskripsinya,” tutup Agung.

Kendati demikian, jika Anda menemukan iklan mobil bekas dengan harga jual yang lebih mahal ketimbang lainnya, dapat dipastikan iklan tersebut diunggah oleh pemilik langsung alias bukan pedagang mobkas.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com