GIIAS 2019: Kredit Mobil Baru Daihatsu Bisa Sampai 7 Tahun Cicilan

GIIAS 2019: Kredit Mobil Baru Daihatsu Bisa Sampai 7 Tahun Cicilan

Bagi Anda yang tertarik meminang mobil anyar di perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang Selatan,  salah satu yang bisa Anda lirik adalah model Daihatsu. Kebetulan Tri Mulyono, selaku Marketing Planning & Sales Operational Support Dept Head PT Daihatsu Sales Operation (DSO), tengah menawarkan sejumlah program menarik.

Sebut saja customer akan diberikan gratis biaya Administrasi untuk setiap pembelian Daihatsu dengan cara kredit. "Berlaku untuk semua model Daihatsu, kecuali Terios. Biaya administrasi yang dimaksud meliputi biaya administrasi, polis, fidusia dan provisi," jelas Tri, sapaan akrabnya.

 

 

Proses beli mobil Daihatsu secara kredit kian dipermuda dengan beragam pilihan paket kredit sesuai kebutuhan konsumen. Mulai dari DP ringan, angsuran ringan hingga tenor panjang yang bisa mencapai 7 tahun. "Ada juga gimmick menarik berupa hadiah langsung untuk setiap pengajuan aplikasi kredit dan juga setelah aplikasinya valid," jelasnya. 

Tri memberikan ilustrasi gimmick yang dimaksud salah satunya adalah e-Toll senilai Rp 500 ribu. "Pokoknya beragam, ada toolkit juga," jelasnya.

Berminat? 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com