Daihatsu Berusaha Cuek Jelang Kemunculan Datsun Cross

Daihatsu Berusaha Cuek Jelang Kemunculan Datsun Cross

Daihatsu Indonesia tak menampik jika persaingan mobil baru kian ketat, apalagi pihaknya mengakui akan adanya kemunculan produk baru dari kubu Datsun.

Tapi ternyata merek berlogo D ini berusaha cuek menyikapi kemunculan Datsun Cross. "Dia kan crossover, beda sama kami. Daihatsu masih banyak penjualannya Sigra," kata Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) di Jakarta (17/12).

 

Datsun Cross memang diduga tak akan berstatus LCGC, namun diprediksi pula ia punya harga yang ekonomis. Kendati demikian, Daihatsu mengaku tak ada persiapan untuk improvisasi kekuatan LCGC-nya.

"Rasanya belum perlu, tahun ini ada Ayla (model baru), Sigra juga belum lama keluar. Kalau tiap tahun keluar, rasanya kurang tepat," sambung Amelia dengan percaya diri.

 

Tahun ini tercatat Sigra jadi mobil terlaris yang dijual Daihatsu Indonesia. Bahkan Xenia kalah laris dari LCGC 7 seater tersebut. 

Dan kembali ke Datsun Cross, diduga kuat mobil baru ini akan meluncur pada awal 2018. Seperti bocoran yang pernah kami laporkan, mobil baru Datsun ini juga mampu mengangkut 7 penumpang dan harga termurahnya di angka Rp 150 juta. Maka tak salah jika ia diprediksi mampu mengubah pemetaan LCGC 7 seater seperti Sigra. 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com